Kamis, 8 Januari 2026

Tribunnews Update

Riza Chalid Dikaitkan dengan Demo Rusuh, Malaysia Pernah Tegaskan Tak Lindungi Tersangka Korupsi

Senin, 1 September 2025 23:06 WIB
Sumber Lain

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Nama Riza Chalid kembali mencuat ke publik setelah disebut oleh sejumlah Menteri Kabinet Merah Putih.

Mereka membuat postingan berisi dukungan kepada Presiden Prabowo Subianto dalam melawan mafia.

Adapun Riza Chalid adalah tersangka korupsi Pertamina 2025 yang dikenal sebagai raja minyak.

Buntut postingan para menteri Prabowo, namanya dikaitkan dengan aksi demo yang berujung ricuh di Indonesia belakangan ini.

Padahal, Riza Chalid tidak berada di Indonesia melainkan Malaysia.

Nama Riza Chalid juga sempat dibahas dalam sidang parlemen Malaysia pada 30 Juli 2025.

Saat itu, seorang anggota parlemen bertanya apakah Malaysia akan memberikan perlindungan serta sulitnya proses ekstradisi.

Dikutip dari The Star, pihak Kementerian Luar Negeri Malaysia lantas menjawab tidak akan melindungi Riza Chalid.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di The Star dengan judul Malaysia tidak akan melindungi taipan Indonesia Riza Chalid dari tindakan hukum, kata Wakil Menteri Luar Negeri

Editor: Radifan Setiawan
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Nathanael MoerRahardian
Sumber: Sumber Lain

Tags
   #Riza Chalid   #TRIBUNNEWS UPDATE   #demo   #Malaysia   #korupsi

Video TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved