Tribun Video Update
Eks PM Israel: Perang Netanyahu di Gaza adalah Tipuan, Tak akan Menang tapi Mendorong Menuju Krisis
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Mantan Perdana Menteri Israel Ehud Barak mengklaim bahwa perang Benjamin Netanyahu adalah perang politik tipuan.
Mengklaim Israel tak akan pernah menang dan justru akan terjerumus kepada krisis internasional.
Baca: Bikin Trump Murka! Inilah Sosok yang Tembak Mati 2 Staf Kedutaan Israel di Amerika Serikat
Mengutip Palestine Chronicle pada (24/5), peringatan itu diutarakan oleh Barak dalam artikel yang diterbitkan oleh Haaretz pada Kamis (22/5/2025).
Lebih tepatnya, Barak menyebut perang di Jalur Gaza sebagai "tipuan".
Sekaligus mengatakan bahwa strategi Netanyahu pasti gagal dan dapat mendorong Israel semakin terjerumus dalam krisis internasional.
Baca: Rudal Houthi Menghantam Israel, Sistem Peringatan Aktif di Tel Aviv, Suara Sirene Meraung Keras
“Memilih perang penipuan,” katanya, “akan menulis bab baru dalam 'The March of Folly,'” lanjut Barak.
“Akan masuk akal jika hal itu dapat membawa ‘kemenangan total’ atas Hamas, tetapi itu tidak akan terjadi,” katanya.
Barak menegaskan bahwa perang yang sedang berlangsung ini adalah “tipu daya menyesatkan yang mengaku sebagai kampanye untuk keamanan dan masa depan negara, padahal sebenarnya itu adalah perang politik”.
Dengan begitu, Barak memperingatkan bahwa Netanyahu sedang menghadapi pilihan kritis.
Melakukan “perang politik penipuan” atau mengakhiri perang dan mengamankan pembebasan tawanan.
Baca: Hamas Menuduh Israel lakukan Rekayasa Kelaparan di Gaza, Buntut Batasi Masuknya Bantuan
Lebih lanjut, Barak memperingatkan bahwa memperpanjang perang tidak akan membuahkan hasil apa pun.
Tetapi "tidak diragukan lagi akan memperburuk isolasi diplomatik dan hukum Israel, memicu gelombang antisemitisme, dan merupakan hukuman mati bagi sebagian atau sebagian besar sandera yang masih hidup". (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Palestine Chronicle dengan judul ‘Delusional Visions’: Barak Says No Victory Possible, Urges End to War
# TRIBUN VIDEO UPDATE # perang # Israel # Palestina # Hamas # Gaza
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Sekar KinasihBambang
Sumber: Tribun Video
Live Update
Langgar Gencatan Senjata, Israel Sebut Hizbullah "Main Api", Siap Eskalasi Serangan di Lebanon
29 menit lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman Israel-Hamas: Petaka Zionis Turki Bergerak Bawa Pasukan ke Gaza, Indonesia Diperebutkan
13 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Turki Lawan Israel! Satukan Negara Muslim Siapkan Power Penuh Masuk Pertahanan Gaza, Indonesia Ikut
14 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Rusia Gempur Ukraina dengan 270 Rudal, Serangan Terbesar dalam 2,5 Tahun: Kiev Terancam Beku
14 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman Israel-Hamas: Drone AS Bongkar Aksi Penjarahan Bantuan di Gaza, Hamas: Fitnah Politik
14 jam lalu
							
							
				
				
				
				
				
											
											
											
											
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.