Sabtu, 17 Mei 2025

Sinopsis dan Jadwal Film

Sinopsis Tabayyun, Perjuangan Ibu Tunggal Membesarkan Anak, Dibintangi Titi Kamal dan Ibrahim Risyad

Jumat, 16 Mei 2025 16:29 WIB
Tribun Seleb

TRIBUN-VIDEO.COM - Tabayyun merupakan film bergenre drama.

Film Tabayyun ini mengisahkan tentang perjuangan seorang ibu tunggal bernama Zalina dalam membesarkan anaknya, Arka.

Hidup Zalina, seorang ibu tunggal dari Arka, semakin rumit setelah Arlo, anak bos di kantor, malah jatuh hati padanya.

Padahal, Arlo sudah dijodohkan dengan Arum.

Zalina terus menjaga jarak dari Arlo.

Baca: Trailer dan Sinopsis Film Komedi Cocote Tonggo, Garapan Bayu Skak, Tayang 15 Mei di Bioskop

Namun, di sisi lain Arlo berhasil merebut hati Arka, bahkan Arka pernah meminta agar diperbolehkan memanggilnya ‘papa’.

Karena Arlo pantang mundur mempertahankan cintanya pada Zalina, maka Samira, ibu Arlo, mengajak bertemu Zalina untuk ber-tabayyun.

Tak disangka, ternyata masa lalu Zalina lebih buruk dari yang mereka sangka.

Tabayyun dapat disaksikan di bioskop pada 8 Mei 2025.

Sederet pemeran utama dalam film ini di antaranya, Titi Kamal, Ibrahim Risyad, Naysilla Mirdad, Farrell Rafisqy, hingga Jenny Rachman.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Sinopsis Film Tabayyun, Dibintangi Titi Kamal hingga Ibrahim Risyad, Tayang 8 Mei 2025

# bioskop # tabayyun # sinopsis

Editor: Fitriana SekarAyu
Sumber: Tribun Seleb

Tags
   #sinopsis   #tabayyun   #bioskop

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved