Kamis, 22 Mei 2025

Selebritis

Penampilan Mahalini di Acara Mitoni Aaliyah Massaid Tuai Kritik, Disebut Salah Kostum dan Terbuka

Jumat, 25 April 2025 16:48 WIB
Tribun Video

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Penampilan Mahalini dikritik salah kostum saat menghadiri acara mitoni Aaliyah Massaid.

Diketahui, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar baru saja menggelar acara tasyakuran tujuh bulan kehamilan anak pertama mereka.

Acara tersebut dihadiri oleh keluarga serta kerabat dekat termasuk Mahalini dan sang suami, Rizky Febian.

Dalam momen itu, Mahalini tampak memakai busana serba hitam.

Baca: Aura Bumil Makin Terpancar, Penampilan Aaliyah Massaid di Acara Mitoni Disorot, Anggun Berkebaya

Sang penyanyi terlihat mengenakan dress panjang hitam ketat.

Bentuk tubuh Mahalini terlihat sangat langsing saat memakai busana tersebut.

Untuk melengkapi penampilannya, menantu Sule itu juga memakai jam tangan serta membawa tas tangan dari Gucci.

Namun penampilan Mahalini itu justru dikritik warganet, lantaran terlihat mengenakan busana tanpa lengan.

Baca: Dua Calon Nenek Curi Perhatian! Adu Gaya Glamor Reza Artamevia vs Angelina Sondakh di Mitoni Aaliyah

Alhasil, bahu dan lengan telanjangnya terpampang selama acara berjalan.

"Bisa-bisanya mahalini pakek baju kutangan. udah tau acara 7bulanan. Risih pasti diaaa. Makanya ditutupin," kritik warganet

"Mahalini kayanya malu karena salah pakai kostum.. tapi cantikk banget euyyy," ujar warganet lain.

(Tribun-Video.com/Feba)

Baca selengkapnya disini

# Penampilan  # Mahalini # Mitoni # Aaliyah Massaid # Salah Kostum # Terbuka # 

Editor: Wening Cahya Mahardika
Reporter: Feba Fadhiliana
Video Production: Roni Yoga Irawan
Sumber: Tribun Video

Tags
   #penampilan   #Aaliyah Massaid   #Mitoni   #salah kostum   #terbuka

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved