Kamis, 22 Mei 2025

Tribunnews Update

Detik-detik Titiek Puspa Dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Diiringi Isak Tangis Keluarga & Kerabat

Jumat, 11 April 2025 15:48 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Jenazah penyanyi senior Indonesia Titiek Puspa dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan pada Jumat (11/4/2025) hari ini.

Sebagian keluarga dan kerabat sudah berada di TPU Tanah Kusir.

Begitu pula para pelayat yang mulai berdatangan.

Sejumlah aktor dan penyanyi mulai hadir jelang pemakaman penyanyi legendaris Titiek Puspa di TPU Tanah Kusir.

Satu di antaranya Inul Daratista dan suami Adam Suseno hingga penyanyi Vina Panduwinata.

Sementara itu jenazah Titiek Puspa lebih dulu disalatkan di masjid An-Nur Perdatam.

Berdasarkan pantauan Tribunnews.com di rumah duka, keranda jenazah pelantun lagu Apanya Dong ini sudah digotong pihak keluarga dan dibawa ke masjid. 

Baca: Jokowi Kenang Momen Lucu Bareng Titiek Puspa di Istana Merdeka, Kini Tinggalkan Duka Mendalam

Masjid tersebut sekitar 500 meter dari rumah duka Wisma Puspa. 

Dalam perjalanan menuju masjid, mobil jenazah terlihat mendapat pengawalan dari pihak kepolisian dan Tentara Nasional Indonesia (TNI) dari rumah duka.

Bahkan, beberapa pria berseragam TNI ikut menurunkan keranda jenazah saat di Masjid.

Sebelumnya Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka melayat ke rumah duka.

Gibran langsung datang ke Masjid An-Nur yang menjadi tempat untuk shalat jenazah Titiek Puspa

Ia disambut oleh perwakilan keluarga almarhumah dan mereka mengucapkan terima kasih karena Wapres sudah datang melayat.

Gibran kemudian langsung mengambil air wudhu untuk mengikuti shalat Jumat terlebih dulu sebelum melaksanakan shalat jenazah.

Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) juga melayat di rumah duka Titiek Puspa.

SBY mengaku sempat bertemu sang penyanyi sekitar tiga bulam lalu.

Dirinya dan Titiek Puspa serta 35 artis musisi Indonesia lainnya sedang mempersiapkan album tunggal.

Ia menyampaikan album video tersebut bertemakan pesan menyelamatkan bumi. 

Baca: Momen SBY Melayat ke Rumah Duka Titiek Puspa: Kita Kehilangan Seorang Pahlawan Kebudayaan

Dikatakan SBY, Titiek Puspa menjadi musisi paling senior yang terlibat dalam pembuatan album tunggal itu.

SBY pun mengungkapkan kebahagiaan Titiek Puspa saat menjalani rekaman untuk salah satu lagu dalam album tunggal tersebut.

Di kesempatan itu, SBY pun menyebut Titiek Puspa sebagai seorang pahlawan kebudayaan.

Ia mengatakan Titiek Puspa telah mengabdikan hidupnya untuk dunia seni dan budaya di Indonesia.

Diketahui, Titiek Puspa meninggal dunia di rumah sakit Medistra, Jakarta Selatan usai mengalami pendarahan di otak kiri.

Titiek Puspa sempat menjalani perawatan selama 16 hari di rumah sakit, bahkan pelantun lagu Kupu-Kupu Malam itu telah menjalani operasi dan dinyatakan berhasil.

Kronologi Titiek Puspa alami pendarahan di otak kiri

Petty Tunjungsari Murdago mengungkapkan kronologi sang ibu, Titiek Puspa dilarikan ke rumah sakit karena pendarahan di otak kiri.

Awalnya Titiek Puspa Sempat menjalani syuting di salah satu program televisi, usai menyelesaikan pekerjaannya ia justru tidak sadarkan diri pada 26 Maret 2025.

Titiek Puspa kemudian langsung dilarikan ke rumah sakit Medistra Jakarta untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Setelah menjalani pemeriksaan di rumah sakit, Titiek Puspa mengalami pendarahan di otak kirinya. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jenazah Titiek Puspa Dibawa ke Masjid untuk Disalatkan, Dikawal Aparat TNI dan Polisi

# pemakaman # Titiek Puspa # TPU Tanah Kusir

Editor: Dyah Ayu Ambarwati
Reporter: sara dita
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved