Minggu, 11 Mei 2025

Live Update

Bencana Tanah Bergerak Terjang Cimahi, 10 Rumah Warga Tepian Sungai Rusak Parah hingga Ambruk

Rabu, 9 April 2025 16:42 WIB
Tribun Video

Laporan wartawan Tribun Jabar - Hilman Kamaludin
TRIBUN-VIDEO.COM- Bencana pergerakan tanah menerjang Kampung Babut Tengah, RT 04/RW 19, Kelurahan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi hingga menyebabkan 10 unit rumah rusak, pada Senin (7/4/2025).

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cimahi, dari total 10 rumah itu empat rumah di antaranya rusak dengan kategori sedang hingga berat, sedangkan sisanya terancam.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Cimahi, Fithriandy Kurniawan mengatakan, pergerakan tanah itu terjadi secara tiba-tiba, tetapi tanda-tandanya sudah dirasakan warga seperti dinding rumah retak-retak sampai akhirnya tanah bergerak lalu fondasi rumah amblas. (*)

Editor: Unzila AlifitriNabila
Reporter: Yustina Kartika Gati
Video Production: Rifqi Khusain
Sumber: Tribun Video

Tags
   #Kota Cimahi   #BPBD   #longsor

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved