Tribunnews Update
Tak Takut Diancam Trump soal Perundingan Nuklir, Komandan Iran Tegaskan Siap Balas jika AS Menyerang
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Komandan Angkatan Laut Iran, Alireza Tangsiri menegaskan bahwa Iran tidak takut dengan ancaman Amerika Serikat (AS).
Sebelumnya, Presiden Donald Trump mengatakan hal buruk akan terjadi pada Iran jika tidak mau melanjutkan perundingan nuklir.
"Saya mendengar ancamannya, saya mengamati tindakannya, dan saya mempersiapkan diri untuk melawannya," ujar Tangsiri kepada Al Mayadeen.
Dikutip dari Al Mayadeen pada Sabtu (29/3/2025), Tangsiri menyebut bahwa Iran punya kemampuan untuk menyerang semua pangkalan musuh.
Baca: Penampakan Jemaah Naqsabandiyah di Padang Gelar Salat Eid, Sudah Lebaran & Takbiran Sejak Semalam
Menurutnya, tidak ada seorang pun yang bisa menyerang Iran dan lari begitu saja.
Tangsiri menegaskan bahwa pasukannya akan mengejar musuh, meski kabur hingga Teluk Meksiko.
"Kami memiliki kemampuan untuk menyerang semua pangkalan musuh, di mana pun mereka berada," imbuh dia.
Pernyataan itu muncul sebagai respons atas komentar Trump pada Jumat (28/3/2025).
Ia mengonfirmasi pengiriman surat kepada Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei, untuk meminta negosiasi kesepakatan nuklir.
Baca: Detik-detik Iran Kepung Israel di Lautan, IRGC: Bakal Diubah Jadi Neraka Zionis & Lenyap dari Bumi
Trump mengancam Iran dengan hal buruk jika tidak mau diajak berunding.
Ia bahkan tak segan untuk melibatkan militer jika memang perlu.
Adapun perjanjian ini ditandatangani pada 2015 yang tujuannya membatasi aktivitas nuklir Iran, dengan imbalan mendapat keringanan sanksi.
Namun pada 2018, Trump secara sepihak menarik AS dari perjanjian penting tersebut.
(Tribun-Video.com)
Artikel telah tayang di siniÂ
  Â
# Trump # perundingan # nuklir # Komandan Iran
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Muhammad TaufiqRahman
Sumber: Tribun Video
TRIBUNNEWS UPDATE
Gawat! Perang Nuklir Pakistan Vs India Bisa Tewaskan 125 Juta Orang hingga Kelaparan Global
5 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Jumlah Senjata Nuklir India & Pakistan Beda Tipis, Turki Peringatkan Bisa Jadi Perang Habis-habisan
5 hari lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
Jadi Tuan Rumah Pesta Sepak Bola, Presiden AS Perbolehkan Demo Pro-Palestina selama Piala Dunia 2026
5 hari lalu
Tribunnews Update
Pakar Peringatkan Perang Nuklir India Vs Pakistan: 125 Juta Orang Tewas hingga Picu Kelaparan Global
5 hari lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
Dua Negara Pemilik Senjata Nuklir Berperang, Pakistan Balas Serangan India dengan Lontarkan Artileri
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.