Tribunnews Update
Kerusakan Dahsyat Bangunan Thailand Akibat Gempa 7,7 SR di Myanmar, Keadaan Darurat Diberlakukan
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Gempa bumi berkekuatan 7,7 skala Richter melanda Myanmar tengah pada Jumat (28/3/2025).
Gempa tersebut turut berdampak pada wilayah Thailand hingga menyebabkan sejumlah bangunan bertingkat rusak.
Gedung tinggi yang berada di ibu kota Thailand , Bangkok dilaporkan banyak yang mengalami kerusakan.
Bongkahan langit-langit jatuh dari gedung-gedung.
Baca: BREAKING NEWS: Gempa Bumi Dahsyat Magnitudo 7,7 Guncang Myanmar, Warga Berhamburan di Bangkok
Namun, jumlah bangunan yang rusak belum diketahui dan inspeksi sedang dilakukan.
Sementara Institut Kedokteran Darurat Nasional Thailand mengatakan bahwa sedikitnya satu orang tewas.
Korban mengalami insiden nahas setelah setelah gedung pencakar langit yang sedang dibangun di Bangkok runtuh.
Sementara puluhan pekerja dapat diselamatkan dari bawah reruntuhan.
Baca: Jokowi Beberkan Isi Pertemuannya dengan Presiden Prabowo, Tegaskan Tak Bahas Danantara
Pemerintah mengimbau masyarakat untuk berhati-hati.
Tak hanya merusak bangunan, jalanan juga retak akibat kekuatan gempa.
Perdana Menteri Paetongtarn Shinawatra telah mengumumkan keadaan darurat di Bangkok.
(Tribun-Video.com/theguardian.com)
Artikel ini telah tayang di theguardian.com dengan judul Satu orang tewas dan puluhan lainnya terjebak di gedung pencakar langit Bangkok yang runtuh saat gempa berkekuatan 7,7 skala Richter mengguncang Thailand dan Myanmar
# kerusakan # Bangunan #Thailand # gempa # Myanmar
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Muhammad Ulung Dzikrillah
Sumber: Tribun Video
To The Point
Detik-detik Gedung Pencakar Langit di Thailand Ambruk Diguncang Gempa 7,7 SR, 43 Orang Terjebak
7 hari lalu
BREAKING NEWS
BREAKING NEWS: Gempa Bumi Dahsyat Magnitudo 7,7 Guncang Myanmar, Warga Berhamburan di Bangkok
7 hari lalu
Kilas Peristiwa
Kilas Peristiwa: Bencana Gempa Bumi Berkekuatan 8,2 SR Guncang Nias hingga 1.000 Orang Tewas
7 hari lalu
Live Update
Sempat Jadi Korban TPPO di Myanmar, 2 Warga Buleleng Bali Berhasil Pulang ke Indonesia, Ngaku Trauma
Kamis, 27 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.