Kamis, 3 April 2025

Tribunnews Update

Prajurit Cadangan Israel Membelot Ogah Bertempur di Gaza, Teror Komandan hingga Alami Krisis Parah

Jumat, 28 Maret 2025 08:38 WIB
Tribun Video

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Jumlah tentara cadangan Israel mengalami krisis bahkan kondisinya kian memburuk.

Pasalnya, mayoritas dari mereka menolak untuk kembali ke medan perang.

Baca: Israel Gagal Tangkis Rudal Houthi! 2 Juta Warga Tel Aviv Kocar-kacir Ketakutan Cari Perlindungan

Dikutip dari Al-Mayadeen, tentara Israel memperingatkan adanya krisis di pasukan cadangan.

Para prajurit tak mau kembali karena tindakan pemerintah Israel.

Rencana untuk memperluas pertempuran di Jalur Gaza juga menjadi salah satu alasan mengapa para tentara cadangan itu enggan bekerja lagi.

Menurut laporan, ada puluhan ribu tentara cadangan yang dipanggil kembali oleh pemerintah.

Baca: Rangkuman Hamas-Israel: Houthi Luncurkan 2 Rudal ke Tel Aviv, Iran Pamer 3.000 Kapal Angkatan Laut

Setelah keputusan Israel untuk melanjutkan pertempuran di Gaza, tentara melihat adanya penurunan motivasi para pejuang cadangan.

Selama dua minggu terakhir, banyak prajurit cadangan telah menghubungi komandan mereka.

Prajurit-prajurit tersebut tidak akan hadir jika mereka diminta untuk berpartisipasi dalam babak pertempuran baru.

Baca: Detik-detik Rudal Houthi Serang Bandara Israel dan Situs Militer Tel Aviv, Sirine Meraung-raung

Hal ini terjadi setelah pemerintah memecat kepala Shin Bet, Ronen Bar dan Jaksa Agung Gali Baharav-Maira.

Mereka juga takut diabaikan pemerintah. (Tribun-Video.com/Al-Mayadeen.net)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Al-Mayadeen.net dengan judul Media Israel: Tentara cadangan dalam krisis...sebagian besar menolak kembali bertempur

# TRIBUNNEWS UPDATE # Israel # perang # Palestina # Hamas # Gaza
Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Fegi Sahita
Sumber: Tribun Video

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Israel   #perang   #Palestina   #Hamas   #Gaza

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved