To The Point
Mantan Juru Bicara KPK Febri Diansyah Ikut Dipanggil sebagai Saksi terkait Kasus Suap Harun Masiku
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Mantan Juru Bicara KPK, Febri Diansyah, dijadwalkan menjalani pemeriksaan sebagai saksi dalam kasus dugaan suap Harun Masiku dan Donny Tri Istiqomah pada Kamis (27/3/2025).
Febri menyatakan bahwa dirinya akan menghormati pemanggilan tersebut.
Baca: Komisi Pemberantasan Korupsi Panggil Eks Ketua Umum PPP Djan Faridz Jadi Saksi Kasus Harun Masiku
Namun baru dapat hadir setelah mendampingi Hasto Kristiyanto, dalam persidangan kasus yang sama.Â
"Saya tampaknya baru bisa hadir setelah selesai persidangan Pak Hasto Kristiyanto Kamis ini. Karena saya sedang menjalankan tugas sebagai Advokat & bertanggung jawab sebagai kuasa hukum pak Hasto di tahap persidangan yang sedang berjalan," tuturnya.
Baca: Didakwa 2 Tindak Pidana, Hakim Sebut Hasto Suruh Harun Masiku Kabur dan Lakukan Suap Rp 600 Juta
Dalam perkembangan terbaru, KPK menetapkan dua tersangka baru.
Yaitu Hasto Kristiyanto dan advokat PDIP Donny Tri Istiqomah, dalam dugaan suap terkait pergantian antar waktu (PAW) anggota DPR RI periode 2019–2024. (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Febri Diansyah Diperiksa KPK soal Kasus Harun Masiku, Bakal Hadir Usai Dampingi Hasto Disidang
# To The Point # juru bicara # KPK # Febri Diansyah # saksi # Harun Masiku
Reporter: Tita Amadhea
Video Production: Nathanael MoerRahardian
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Selain Motor Royal Enfield, Mobil Mercedes-Benz Ridwan Kamil Juga Disita KPK
Senin, 28 April 2025
To The Point
Politisi Israel Sebut Negaranya akan Perang Saudara di Era Netanyahu: Orang Yahudi akan Saling Bunuh
Senin, 28 April 2025
To The Point
Eks Perwira Tinggi Polri Kritik Sikap Baim Wong: Apakah Kamu Paling Setia Sejagat Raya?
Senin, 28 April 2025
To The Point
Kisah Mbah Tupon Petani di Bantul Berjuang Melawan Mafia Tanah, Terancam Kehilangan Tanahnya Sendiri
Senin, 28 April 2025
To The Point
Kisah Petani di Bogor Berangkat Haji di Usia 100 Tahun, Hasil dari Jerih Payah 70 Tahun Menabung
Senin, 28 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.