TRIBUNNEWS UPDATE
Dasco Bantah Pembahasan Revisi UU TNI Dikebut & Tertutup, Tegaskan Transparan dan Libatkan Publik
TRIBUN-VIDEO.COM - Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad, membantah bahwa revisi Undang-undang (UU) TNI dibahas secara tertutup dan tergesa-gesa.
Menurutnya proses revisi telah berlangsung selama beberapa bulan dan melibatkan partisipasi publik.
Hal itu disampaikan Dasco di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (17/3/2025).
Dirinya menyebut revisi ini dibahas di Komisi I DPR dan dilakukan secara transparan.
Terkait rapat di Hotel Fairmont Jakarta, Dasco menegaskan pembahasan tersebut dilakukan secara terbuka.
Rapat itu tercantum dalam agenda resmi DPR dan tidak ada yang disembunyikan.Â
Adapun metode diskusi intensif ini merupakan hal yang lazim dan sesuai dengan prosedur.Â
Meskipun semula rapat direncanakan berlangsung selama 4 hari, durasinya dipersingkat menjadi 2 hari demi efisiensi.Â
Sebagai informasi revisi UU TNI ini mencakup penambahan usia dinas prajurit dan peluasan penempatan prajurit di kementerian/lembaga.
Lantas, komisi I DPR bersama pemerintah tengah mempercepat pembahasan untuk segera menyelesaikan revisi tersebut.
(Tribun-video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Dasco Bantah Revisi UU TNI Dibahas Secara Tergesa-gesa dan Diam-diam
Baca: Balasan Bahlil seusai Sufmi Dasco Sebut Larangan Pengecer Jual LPG 3 Kg Bukan Instruksi Prabowo
Baca: Beredar Isu Megawati Telepon Prabowo agar Hasto Tak Ditahan KPK, Sufmi Dasco Membantah
#dasco #tni #revisi #dprri
Reporter: Anggraheni WidyaWitari
Video Production: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Publik Kritik Keras Rencana Bill Gates Uji Coba Vaksin TBC bak 'Kelinci Percobaan', Ini Kata Menkes
2 hari lalu
Tribunnews Update
Sosok Robert Francis Prevost Resmi Jadi Paus Baru Umat Katolik, Paus Pertama dari AS Dalam Sejarah
2 hari lalu
Tribunnews Update
Pengakuan Ibu dari Balita di Kendari yang Tewas dalam Kebakaran karena Ditinggal, Ini Sosoknya
2 hari lalu
Tribunnews Update
Situasi Mencekam, Viral Aksi Anarkis 50 Pria Bertopeng Satroni dan Hancurkan 2 Rumah Petani di Pati
2 hari lalu
Tribunnews Update
Pertempuran Udara 125 Pesawat India dan Pakistan, Rudal Saling Serang Selama 1 Jam Non Stop
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.