Kamis, 22 Mei 2025

Viral

Klarifikasi Wali Kota Bekasi Soal Viral Istri Menginap di Hotel Saat Banjir: Tak Ingin Mewah-mewahan

Kamis, 6 Maret 2025 09:46 WIB
Tribun bekasi

TRIBUN-VIDEO.COM — Viral di media sosial tayangan video yang memperlihatkan Wiwiek Hargono, istri Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, terlihat menginap di salah satu hotel ketika sejumlah wilayah di Kota Bekasi dilanda banjir.

Postingan video yang diunggah sejumlah akun itu mendapat sejumlah komentar dari netizen yang bersifat pro dan kontra.

Ada sejumlah netizen yang menilai tindakan Wiwiek Hargono itu tidak memiliki empati karena mempublikasi video saat menginap di hotel ketika sebagian besar warga Kota Bekasi terendam banjir.

Namun juga ada netizen yang tidak mempermasalahkan masalah tersebut.

Menanggapi video viral tersebut, Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto mengatakan tidak ada keinginan atau kesan bermewah-mewahan serta flexing terhadap video tersebut.

Baca: Momen Eks Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Terjang Banjir Pakai Motor Trail, Rumah Ikut Kebanjiran

Justru pilihan menginap di hotel karena menurutnya bertujuan untuk dapat melayani warga dengan cepat.

"Saya selamatkan dulu anak dan istri saya, kemudian pagi-pagi jam 6 pagi saya juga harus sudah bergabung dengan warga. Saya harus bisa memastikan bahwa pada pagi hari itu logistik harus sudah siap, karena memang sejak jam 10 malam saya berada di lapangan, jam 2 pulang dan saya hanya mengambil istri dan anak saya," kata Tri Adhianto saat dikonfirmasi, Rabu (5/3/2025).

Tri Adhianto menjelaskan sebelum banjir melanda, ia sempat khawatir rumahnya di Perumahan Kemang Pratama, Kecamatan Rawalumbu akan terendam banjir.

Baca: Reaksi Menohok Dedi Mulyadi soal Istri Wali Kota Bekasi Pilih Tidur Nyaman di Hotel saat Banjir

Ditambah berdasarkan pantauan, ketinggian muka air terus menunjukan peningkatan status.

"Karena pada saat jam 02.00 WIB pagi itu memang ketinggian air sudah 600, dan saya perkirakan bahwa Kemang itu pasti akan tenggelam, nah kalau saya bertahan di dalam (rumah) berarti saya nggak bisa keluar," jelasnya.

Tri Adhianto mengungkapkan alasan istrinya menginap dengan dirinya dan anak-anaknya untuk memastikan dengan cepat kondisi warga Kota Bekasi yang terdampak banjir.

"Tentu ada hal-hal yang lebih baik lagi, supaya ini saja, supaya prosesnya (kebutuhan logistik warga terdampak banjir) bisa dipastikan lebih aman, tidak ada pengin kesan bermewah-mewahan," tutupnya.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunbekasi.com dengan judul Viral Istri Disebut Tak Empati usai Menginap di Hotel saat Banjir, Ini Klarifikasi Wali Kota Bekasi

# Bekasi # banjir # viral # Wiwiek Hargono # Tri Adhianto # Wali Kota Bekasi

Editor: Fitriana SekarAyu
Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra
Sumber: Tribun bekasi

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved