Live Update
Politisi Israel Ben-Gvir Tuduh Mesir Miliki Peran dalam Penyerbuan Al-Aqsa atau Serangan 7 Oktober
TRIBUN-VIDEO.COM- Politikus ektremis sayap kanan Israel Itamar Ben-Gvir menuduh Mesir terlibat dalam serangan yang terjadi pada 7 Oktober atau Operasi Banjir Al-Aqsa.
Ben-Gvir, menyatakan Israel berhak mendapatkan penjelasan dari Mesir mengenai bagaimana Hamas bisa memperoleh senjata.
Dalam wawancaranya yang disiarkan radio pemerintah Israel, ia mengatakan, Mesir punya peran dalam serangan pada 7 Oktober.
"Bisa jadi ada kerja sama antara Mesir dan Hamas, atau setidaknya ada kebutaan yang disengaja," ungkapnya.
Mesir belum memberikan komentar terkait tuduhan ini, Tehran Times melaporkan.
Baca: Janji Hamas Bebaskan Semua Sandera Israel, Netanyahu Harus Setujui Gencatan Senjata Permanen
Baca: 2 Tentara Israel Terpaksa Pulang ke Tel Aviv seusai Foto Liburan di Belanda Bocor di Sosial Media
Ben-Gvir sebelumnya mengundurkan diri dari kabinet Perdana Menteri Benjamin Netanyahu akibat kesepakatan gencatan senjata antara Israel dan Hamas.
Politikus sayap kanan ini mengakui mendukung seruan Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, agar warga Palestina di Gaza dipindahkan ke Mesir dan Yordania.
Ia pun kembali mendesak serangan udara dan darat terhadap Gaza.
(Tribun-Video.com/ Tehrantimes.com)
Artikel ini telah tayang di Tehrantimes.com dengan judul Ben-Gvir Accuses Egypt of Involvement in October 7 Attack or Al-Aqsa Flood Operation
Reporter: Yustina Kartika Gati
Video Production: Agilio OktoViasta
Sumber: Sumber Lain
Tribunnews Update
Rangkuman Perang Israel-Hamas: Qatar Emosi Lihat Gaza Hancur Diserang IDF, Zionis Bom Damaskus
Jumat, 2 Mei 2025
Tribun Video Update
PM Israel Netanyahu Desak Pasukan Perluas Serangan Israel di Gaza, Besok Ajak Diskusi Kabinet
Jumat, 2 Mei 2025
Tribunnews Update
Gaza Porak-poranda Dibom Zionis! Qatar Tuntut Israel hingga Luapkan Amarah di Mahkamah Internasional
Jumat, 2 Mei 2025
Tribunnews Update
Bela Komunitas Druze, Israel Bombardir Area Istana Presiden Suriah di Damaskus: Ini Ancaman Nyata
Jumat, 2 Mei 2025
Tribunnews Update
Kapal Bawa Bantuan untuk Warga Gaza 2 Kali Dibom Israel, Api Berkobar Hebat & Berisiko Tenggelam
Jumat, 2 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.