Kisah Viral
Surat Terbuka Sopir ke Kapolri Tito Karnavian, 'Apa Tugas Anak Buah Bapak?'
TRIBUN-VIDEO.COM - Viral surat terbuka sopir truk dan pengangkut barang yang ditujukan ke Kapolri Jenderal Tito Karnavian.
Curhatan tersebut diunggah di akun Facebook Iman Handoko pada Senin (22/4/2019).
Akun tersebut menuliskan bahwa dia beberapa kali mengirim barang ke luar kota dan sering menggunakan fasilitas jalan tol.
"Pak Tito, saya adalah seorang Driver Truck yang kadang setiap saat menggunakan jalan tol.. Setiap ada pengiriman baik dalam atau luar kota, saya selalu memanfaatkan jalan tol yang memang sangat membantu dalam pengiriman, mempercepat jarak tempuh dan mempersingkat waktu," tulisnya.
Dia sering bertemu dengan oknum anggota kepolisian yang mengendarai mobil dinas Patroli Jalan Raya (PJR) ketika melewati tol.
Ia mengaku selalu ditangkap oleh oknum polisi meskipun dokumen dan surat kendaran sudah lengkap.
Bahkan, dia mengaku sering dimintai uang meskipun ia tak merasa melakukan kesalahan.
"Tapi ada satu ganjalan bila saya lewat jalan tol.. Iya Pak, itu anak buah bapak yang mobilnya tertulis PJR.. Selalu saja jadi momok buat kami, para sopir truk.. Kenapa kami kok selalu aja salah di mata anak buah Bapak... Walaupun surat surat dan dokumen kami lengkap, selalu aja kami pada posisi yang tidak bisa melawan.. Dan ujung" nya kami harus memberikan sejumlah uang. Dalam bahasa kami nge mel," lanjutnya.
Iman mempertanyakan kepada Tito terkait tugas yang dilakukan oleh oknum petugas tersebut.
"Bapak Tito Karnavian yang terhormat..
Bolehkah saya bertanya.. Sebenarnya apa sih tugas utama dari anak buah Bapak yang ada di jalan tol? (PJR)??? Apakah utk mengamankan pengguna jalan tol dari kejahatan, ataukah hanya untuk mencari uang tambahan dari para sopir??" tambahnya.
Ia mengaku tak nyaman jika bertemu dengan oknum petugas PJR, bahkan jantung selalu berdegup lebih kencang-kencang.
"Kami tau, pasti kami akan keluar uang ekstra yang harus diambil dari uang jalan kami," tulisnya.
Dia juga meminta polisi PJR ditiadakan jika tugasnya hanya merugikan sopir truk dan digantikan yang lebih mengayomi.
Di akhir tulisannya, Iman meminta maaf jika surat terbukanya tersebut menyinggung Tito Karnavian.
Tetapi suratnya tersebut berisi keluh kesah yang selama ini dirasanya terkait oknum petugas PJR yang.
"Mohon maaf bila surat ini menyinggung Bapak.. Tapi hanya ini yang bisa saya sampaikan kepada Bapak, karena kami tidak memiliki kemampuan bila sudah menghadapi anak buah Bapak di jalan tol," tukasnya.
Simak video di atas! (Tribun-Video.com/Aprilia Saraswati)
ARTIKEL POPULER:
Baca: Banyak Petugas KPPS yang Sakit dan Meninggal Dunia, KPU Bakal Evaluasi Sistem Pemilu Serentak 2019
Baca: Andre Taulany Ngaku IG Istrinya Di-hack, Derry Sulaiman: Apa Susahnya Minta Maaf? Kok Jadi Sinetron
Baca: Bupati Asahan Taufan Gama Simatupang Meninggal Dunia
TONTON JUGA:
Reporter: Aprilia Saraswati
Sumber: Tribun Video
Tribun Video Update
Setiap Hari Makan Garam, Kakek Ini Senang saat Diberi Uang Rp 30 Ribu, Sebut Ingin Beli Ayam
Kamis, 12 September 2024
TRIBUN VIDEO UPDATE
Dulu Tinggal di Tempat Kumuh, Kini Anak Petani di Jember Sukses Punya Pabrik, Bantu Banyak Orang
Minggu, 7 Juli 2024
Viral di Medsos
Viral Kisah Bocah SD Usia 8 Tahun Bisa Beli Hewan Kurban Sendiri, Nabung Setiap Hari Rp 5 Ribu
Kamis, 20 Juni 2024
Viral
VIRAL KISAH Faisal Rela Jalan Kaki 20 km Demi Bersekolah, Kondisi Rumah Buat Pilu, Banjir Bantuan
Senin, 7 Agustus 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.