To The Point
Megawati Beri Hadiah Paus Fransiskus Lukisan Bunda Maria Berkebaya Merah & Kerudung Mantilla Putih
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri, baru saja bertemu langsung dengan Paus Fransiskus.
Dimana, pertemuan keduanya berlangsung di Istana Apostolik, Vatikan, Jumat (7/2/2025) sore, waktu setempat.
Tak hanya mengobrol, Megawati juga kasih cindera mata spesial.
Lukisan Bunda Maria pake kebaya merah dan kerudung mantilla putih.
Selain itu, Puan Maharani juga nyumbangin baju wayang dari batik tradisional Indonesia.
Paus Fransiskus terlihat senang dengan hadiah yang diberikan.
"Paus terlihat sangat senang mendapatkan cindera mata tersebut dan mengucapkan terima kasih kepada Ibu Megawati dan Mbak Puan Maharani," kata PDIP Bidang Luar Negeri Ahmad Basarah.
Hubungan Megawati dan Vatikan emang cukup erat.
Bahkan, pada 2023 lalu, Paus dan Imam Besar Mesir Ahmed Al Tayeb minta Megawati menjadi juri Zayed Award untuk memberi apresiasi ke tokoh-tokoh kemanusiaan.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Bertemu Paus Fransiskus, Megawati Beri Lukisan Bunda Maria Berkebaya Merah
# Megawati Soekarnoputri # Puan Maharani # Paus Fransiskus # Vatikan # Istana Apostolik
Reporter: Tita Amadhea
Video Production: Titis TiaraDewi
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Warga Gaza Harap Paus Leo XIV Bisa Seperti Paus Fransiskus, Peduli Damaikan Konflik Perang
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.