VIRAL NEWS
WN Rusia Terduga Geng Perampok Turis Ukraina Ditangkap di Bandara Bali, Hendak Kabur ke Dubai
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - WNA Rusia yang diduga berkaitan dengan perampokan warga negara Ukraina di Ungasan, Badung, Bali ditangkap di Bandara I Gusti Ngurah Rai pada Kamis (30/1/2025) malam.
Terduga pelaku bernama KA (30) diamankan saat hendak terbang ke Dubai.
Penangkapan tersebut dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Ariasandy.
Baca: Detik-detik Geng Rusia Rampok WN Ukraina di Bali, Korban Dianiaya & Dirampas Uang Kriptonya Rp 3,4 M
KA kini sudah diamankan di Kantor Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Bali.
Ia ditangkap tanpa perlawanan.
KA digiring ke luar melalui lorong gedung bandara.
Ia tampak mengenakan jaket krem dan celana panjang abu-abu.
Baca: Ancaman Tel Aviv bak Neraka Dihancurkan Rusia, Imbas 90 Rudal Patriot Israel Dikirim ke Ukraina
Pria berewok sedikit plontos itu lantas digiring polisi berpakaian preman dan sejumlah petugas keamanan bandara.
Direskrimum Polda Bali saat ini masih mendalami keterlibatan KA dalam kasus kejahatan internasional yang menjadi atensi Kapolda Bali ini.Â
Polda Bali terus melakukan pengejaran terhadap 8 terlapor lainnya.Â
Kasus ini menimbulkan kerugian korban mencapai nilai Rp 3,4 Miliar dalam bentuk aset Kripto
Korban IL merupakan WNA asal Ukraina berprofesi sebagai pengusaha properti, sedangkan pelaku diduga merupakan WNA asal Rusia.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul BREAKING NEWS! Satu Terduga Pelaku Pemerasan Pengusaha Ukraina Diamankan di Bandara Ngurah Rai Bali
Â
Â
Â
Reporter: sara dita
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribun Bali
TRIBUNNEWS UPDATE
GRIB Jaya Belum Terdaftar di Kesbangpol Bali, Joseph Nahak Masih Bungkam Meski Dapat Penolakan Warga
6 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Mulai Menjamur, Ormas GRIB Jaya Ditolak di Bali, Pemprov Tegaskan Sudah Ada Pecalang TNI-Polri
6 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
GRIB Jaya Ditolak di Bali, Wagub Giri Prasta: Tak Perlu Ormas dari Luar untuk Jaga Bali
6 hari lalu
Live Tribunnews Update
LIVE: Pemprov Bali Tolak Kehadiran Ormas GRIB Jaya, Wagub Sebut Bali Punya Pecalang & TNI Polri
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.