Senin, 12 Mei 2025

Mancanegara

7 Tentara IDF Kena Ledakan saat Ingin Serang Tepi Barat Kala Gencatan Senjata di Gaza

Kamis, 23 Januari 2025 08:53 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pasukan Pertahanan Israel (IDF) justru menyerang Jenin di Tepi Barat sejak Selasa (21/1).

Serangan ini terjadi saat Israel mencapai kesepakatan gencatan senjata di Jalur Gaza pada Minggu (19/1).

Namun tujuh tentara Israel dilaporkan sekarat terkena ledakan mematikan.

Dikutip dari Tribunnews.com, peristiwa itu terjadi saat agresi IDF hari kedua di Jenin pada Rabu (22/1).

Dilaporkan agresi militer IDF melakukan penyerbuan ke Jenin dengan tajuk 'Operasi Tembok Besi'.

Baca: Bantu Hamas Lawan IDF, Brigade Al Quds Sebut Israel Gagal Capai Tujuan Perang: Hanya Dapat Kerugian

Tentu saja, agresi ini mendapat perlawanan sengit dari kelompok milisi Perlawanan Palestina.

Bentrok ini menciptakan medan perang baru di Tepi Barat.

Namun, 7 tentara IDF dilaporkan terkena ledakan kelompok milisi perlawanan pada Selasa (21/1) malam.

Laporan media Ibrani menyebut ledakan itu terjadi di daerah Talat Al-Ghabz di sekitar kamp Jenin.

Ketujuh tentara IDF langsung diangkut menggunakan helikopter ke Rumah Sakit Rambam.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Perang Berkobar di Jenin: 7 Tentara IDF Kena Ledakan, Israel Mau Tutup Tepi Barat Sepenuhnya

# Tepi Barat # Gaza # gencatan senjata # Israel # IDF

Editor: Fitriana SekarAyu
Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #IDF   #Israel   #gencatan senjata   #Gaza   #Tepi Barat

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved