TRIBUN VIDEO UPDATE
PBB: Tak Ada Penjarahan Konvoi Bantuan di Gaza Sejak Gencatan Senjata Israel-Hamas Berlaku
TRIBUN-VIDEO.COM - PBB mengonfirmasi tak ada laporan penjarahan konvoi bantuan di Gaza sejak gencatan senjata antara Israel dan Hamas mulai berlaku.Â
Diketahui kesepakatan tersebut mengizinkan 600 truk bantuan memasuki Gaza setiap hari selama enam minggu pertama.Â
Juru bicara PBB, Jens Laerke melaporkan selama dua hari pertama, tak ada serangan atau penjarahan terhadap pekerja bantuan.
Dikabarkan pasukan Israel sebelumnya menuding Hamas atas penjarahan bantuan.Â
Pada November 2024 silam, laporan Washington Post mengungkapkan kelompok terorganisasi mencuri bantuan yang masuk ke Gaza.Â
Pasukan Israel juga membunuh anggota polisi Gaza yang mencoba mengamankan konvoi bantuan.Â
Selain itu, pada Februari 2024 pasukan Israel membantai 112 warga Palestina yang antre untuk mendapatkan bantuan.Â
Dilaporkan 915 truk bantuan masuk ke Gaza pada Senin (20/1/2025) sejak hari kedua gencatan senjata.Â
Sekira 630 truk bantuan telah tiba di Gaza pada hari Minggu, dengan sebagian besar menuju ke wilayah utara yang terdampak parah.Â
Sementara gencatan senjata mengatur aliran bantuan, termasuk 50 truk yang membawa bahan bakar.
(Tribun-video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul PBB Mengatakan Tidak Ada Penjarahan Terhadap Truk Bantuan Gaza Sejak Gencatan Senjata Dimulai
Baca: Harapan Arab Saudi seusai Gencatan Senjata Tercapai di Jalur Gaza: Akhiri Perang Biadab Israel
Baca: Konflik Israel dan Mesir Memanas, Wilayah Perbatasan Berpotensi Jadi Titik Api Pecahnya Perang
#konflik #perang #timurtengah #palestina #gaza #israel #idf #zionisisrael #rezim #hamas #brigadealqassam #unrwa #un #pbb #truk #bantuan #gencatansenjata #penjarahan
Reporter: Anggraheni WidyaWitari
Video Production: Erwin Joko Prasetyo
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUN VIDEO UPDATE
Netanyahu Keluarkan Perintah ke IDF: Lakukan Operasi Besar-besaran di Gaza, Lenyapkan Hamas Sekarang
Selasa, 6 Mei 2025
TRIBUN VIDEO UPDATE
Menggila! Netanyahu Setujui Rencana Perluas Serangan di Gaza: Usir Warga & Kendalikan Wilayah
Selasa, 6 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Babak Baru Perang Yaman vs Israel, Tel Aviv akan Diguncang Rudal Houthi & Diyakini Jadi Pukulan IDF
Selasa, 6 Mei 2025
TRIBUN VIDEO UPDATE
Detik-detik 30 Jet Militer IDF Gempur Pelabuhan Hodeidah, Yaman Terbakar Hebat hingga Api Menyembur
Selasa, 6 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Netanyahu Setujui Rencana 'Penaklukan' Jalur Gaza bak Penjajahan Paksa Blokir Bantuan & Usir Warga
Selasa, 6 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.