Tribunnews Update
Hotman Paris Turun Tangan di Kasus Lolly, Sentil Polres Metro Jakarta Selatan untuk Periksa Razman
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Pengacara Hotman Paris turut menanggapi kaburnya anak Nikita Mirzani, Laura Meizani alias Lolly seusai kabur dari rumah aman dan dikabarkan menemui kuasa hukum Vadel Badjideh, Razman Arif Nasution.
Melalui video yang diunggah di akun Instagramanya @hotmanparisofficial, ia juga menyentil pihak kepolisian dalam sejumlah kasus Lolly.
Baca: Nikita Mirzani Buka Suara seusai Lolly Kabur dari Rumah Aman Temui Razman, Hotman Paris Turun Tangan
Pihaknya menyinggung soal Lolly yang dikabarkan didampingi oleh Razman usai kabur dari rumah aman pada Kamis (9/1/2025) malam lalu.
Hotman mengatakan kepada pihak kepolisian untuk memeriksa terkait benar atau tidaknya Razman yang dikabarkan sudah mendapat surat kuasa dari Lolly untuk melakukan pendampingan.
Selain itu, Hotman juga menyinggung kasus yang dilaporkan Nikita sebagai orangtua Lolly atas dugaan persetubuhan dan aborsi terhadap anaknya yang masih di bawah umur.
Di mana dalam hal ini terlapor adalah klien Razman, Vadel Badjideh yang sebelumnya dikabarkan menjalin hubungan pacaran dengan Lolly.
Kasus tersebut juga dikabarkan sudah naik ke penyidikan, namun Vadel kekeh bahwa tidak ada bukti kuat atas laporan Nikita Mirzani tersebut.
Baca: Hotman Paris Murka! Desak Kapolda Sulsel & Kapolres Bone Ungkap Penembakan Pengacara Rudi S Gani
Hotman menyayangkan pihak kepolisian Jakarta Selatan yang belum melakukan penahanan.
Mengingat, kasus yang dilaporkan Nikita atas yang dialami putrinya tersebut merupakan kasus yang serius dan perlu segera ditindaklanjuti. (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
# TRIBUNNEWS UPDATE # Hotman Paris # Lolly # Nikita Mirzani # Razman Nasution
Reporter: Sandy Yuanita
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: Tribun Video
TRIBUNNEWS UPDATE
Pratu Afrio Gugur dalam Ledakan Amunisi di Garut, Keluarga Siapkan Pemakaman di Bolmong Kamis Besok
50 menit lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Pratu Afrio Gugur dalam Ledakan Amunisi di Garut, Paman: Kami Sangat Terpukul, Kejadian Begitu Cepat
51 menit lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Postingan Terakhir Pratu Afrio Sebelum Gugur dalam Ledakan di Garut, Diunggah pada Hari Kejadian
51 menit lalu
Tribunnews Update
Houthi Peringatkan Negara Arab Jelang Kunjungan Donald Trump, Minta Waspada Teken Perjanjian
52 menit lalu
Tribunnews Update
Peradi Bersatu Ingin Temui Jokowi seusai Laporkan Roy Suryo cs, Singgung Tanggung Jawab Moral
54 menit lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.