Viral News
Todung Singgung Kasus Hasto Targetkan Megawati, Kader PDIP Singgung Effendi Simbolon Cari Panggung
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Tim Penasehat Hukum Hasto Kristiyanto, Todung Mulya Lubis menyoroti peryataan mantan kader PDIP, Effendi Simbolon yang meminta Megawati Soekarnoputri mundur dari jabatannya sebagai Ketua Umum PDIP, Kamis (9/1/2025).
Todung menilai jika pernyataan Effendi itu semakin menegaskan bahwa serangan itu memang diarahkan ke PDIP dan Megawati, dan mengkaitkannya dengan kasus Hasto.
Peryataan Effendi itu disampaikan selepas dirinya bertemu dengan Presiden ke-7 RI Jokowi beberapa waktu lalu di Solo, Jawa Tengah.
Effendi juga mengkaitkan permintaannya itu buntut kasus yang tengah ditangani KPK atas tersangka Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.
Todung lantas meragukan perkara yang tengah dijalani Hasto ini begian dari penegakan hukum.
Ia berharap pemberantasan korupsi tidak ditunggangi kepentingan pihak-pihak tertentu untuk menghabisi lawan politik.Ā
Sementara itu, politisi senior PDIP, Andreas Hugo Pareira, menilai pernyataan Effendi Simbolon yang meminta Megawati mundur dari jabatan Ketua Umum PDIP merupakan upaya mencari panggung politik.Ā
Menurut Andreas, Effendi tidak memiliki legitimasi untuk meminta Megawati turun dari jabatan Ketua Umum PDIP.
Padahal, Effendi sudah bukan kader PDIP.
Sebelumnya Effendi Simbolon membantah adanya politisasi hukum terhadap penetapan tersangka oleh KPK RI terhadap Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto.
Menurut Effendi, sejauh ini justru Jokowi menjadi salah satu pihak yang membantu Hasto dari kejaran KPK RI di periode sebelumnya.
Meski demikian, Effendi meminta kepada jajaran elite PDIP untuk bisa turut bertanggungjawab atas perkara yang melibatkan Hasto.
Menurutnya Megawati Soekarnoputri harusnya turun dari jabatan sebagai Ketua Umum sebagai pertanggungjawaban.
Lantaran menurut dia, persoalan yang menimpa Hasto Kristiyanto merupakan permasalahan hukum yang serius.(*)
Artikel ini telah tayang diĀ Tribunnews.com dengan judul Todung Balas Pernyataan Effendy Simbolon: Kian Menegaskan Serangan Diarahkan ke PDIP & Megawati
Reporter: saradita oktaviani
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Connie Bongkar Dokumen 'Pengkhianat' di Partai, Kader PDIP Waspada di Bawah Kendali Ketum Megawati
Senin, 28 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Sosok "Ibu" Mencuat dalam Sidang Hasto Kristiyanto, Jubir PDIP: Tidak Jelas Siapa yang Dimaksud
Senin, 28 April 2025
LIVE
LIVE: Misteri Sosok "Ibu" yang Muncul di Sidang Hasto Kristiyanto, PDIP Klaim Tak Tahu
Minggu, 27 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Connie Bakrie Akui Ngeri Lihat Isi Dokumen Rahasia Hasto, Sebut Ada Penyusup & Pengkhiatan di PDIP
Minggu, 27 April 2025
Tribunnews Update
Penampakan Dokumen Rahasia Hasto yang Dibawa Connie: Skandal Kapolri & Pelanggaran Keluarga Jokowi
Sabtu, 26 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.