Piala Presiden 2019
Jelang Partai Final Leg Pertama Piala Presiden, Arema FC Gelar Latihan Ringan dan Penerapan Formasi
TRIBUN-VIDEO.COM - Arema FC akan bersua tuan rumah Persebaya Surabaya di final leg pertama Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (9/4/2019).
Sehari jelang laga tersebut, Arema FC melakukan persiapan dengan menggelar latihan pagi di lapangan Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang, Senin (8/4/2019) pagi.
"Hari ini tim akan berlatih mulai pukul 08.30 Wib di Lapangan UM," kata Media Officer Arema FC, Sudarmaji dilansir BolaSport.com dari Surya.
Latihan ini terbilang ringan karena takut kalau Makan Konate dan kawan-kawan akan kecapekan di Surabaya.
Pelatih Arema FC, Milomir Seslija, hanya memberikan materi joging dan penerapan formasi.
"Semua akan kami persiapkan sebelum tim berangkat ke Surabaya," ujar Milomir Seslija.
Laga leg pertama di kandang Bajul Ijo akan sangat menentukan bagi Arema FC.
Karena hasilnya nanti akan menjadi modal berharga Singo Edan di leg kedua di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat (12/4/2019).
Bila Arema FC berhasil keluar sebagai juara, maka Singo Edan akan menjadi satu-satunya tim di Indonesia yang berhasil meraih dua kali trofi Piala Presiden.
Namun bila Persebaya juara, maka pastinya publik Arema FC akan malu karena sang rival mengangkat trofi di Malang.(*)
Artikel ini telah tayang di BolaSport dengan judul: "Sehari Jelang Final Leg 1 Piala Presiden 2019, Ini yang Dilakukan Arema FC"
ARTIKEL POPULER:
Baca: Polisi Tangkap Dua Tersangka Penyebar Video Hoax Server KPU Disetting Menangkan Petahana
Baca: Anggota TNI Dikeroyok Simpatisan PDIP saat Menonton Konvoi Kampanye di Kulon Progo
Baca: Terungkap Identitas Mayat Dalam Karung di Pantai Karibea, Terdapat Luka di Tubuh
TONTON JUGA:
Video Production: Ramadhan Aji Prakoso
Sumber: BolaSport.com
Chord Kunci Gitar Lagu Anak Lanang - Yeni Inka : Kulo Nyuwun Pangestu
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Babar Pisan Shinta Arsinta, Trending di Youtube
Selasa, 23 Januari 2024
Lirik Lagu Pupusing Nelongso - Happy Asmara Feat Hasan Toys : Wes Kadung Mati Rosoku
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Wirang Denny Caknan, Namung Masalah Tresno Tapi Kok Yo Loro
Minggu, 21 Januari 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.