Tribunnews Update
12 Tentara Israel Kena Jebakan Maut Brigade Al-Quds, Diledakkan saat Sembunyi di Dalam Gedung
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Jebakan Brigade Al-Quds mampu melumpuhkan tentara Israel.
Mereka disergap saat berada di Jalur Gaza utara.
Penyergapan ini diumumkan oleh Brigade Al-Quds pada Selasa (24/12/2024).
Disebutkan, bahwa para mujahidinya berhasil menjebak pasukan infanteri Israel pada Minggu (22/12) malam.
Baca: Al-Qassam Intai Pergerakan Tentara Israel, Sekelompok IDF Berkumpul dan Diledakkan
Dikutip dari Al-Mayadeen, sebanyak 12 tentara Israel menjadi korban.
Insiden ini berawal saat Brigade Al-Quds meledakkan sebuah rumah di mana pasukan bersembunyi di daerah Al-Izbah, sebelah barat Beit Hanoun.
Sebelumnya, rumah tersebut telah dipasangi jebakan terlebih dahulu dengan sejumlah perangkat anti-personil.
Segera setelah pasukan penyelamat tiba di lokasi penyergapan, sebuah alat penusuk diledakkan di dalam kendaraan militer Merkava.
Baca: Update Perang Timur Tengah: IDF Taruh Kotak Peledak Dekat RS Kamal Adwan | Israel Incar Bos Houthi
Tak hanya itu, mereka juga terlibat dalam bentrokan sengit dari jarak nol.
Serangan dilakukan menggunakan senjata menengah dan rudal anti-personil.
Mereka kembali menyerang tentara pendudukan yang bersembunyi di sebuah rumah di daerah Abd al-Dayem.
Namun tak dijelaskan berapa tentara yang turut menjadi korban.
(Tribun-Video.com)
Artikel telah tayang di sini
# tentara israel # jebakan # Pasukan Al Quds Garda Republik Iran
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: valencia frida varendy
Sumber: Tribun Video
Tribun Video Update
Bentrok Sengit Lawan Tentara Israel, Al-Qassam Kobarkan Operasi "Gerbang Neraka" di Rafah
5 hari lalu
Tribun Video Update
Masuk Perangkap! Tentara Israel Terbunuh di Terowongan Jebakan Hamas di Rafah, Tank IDF Hancur
Senin, 5 Mei 2025
Tribunnews Update
Detik-detik Markas IDF Meledak Digempur Al Qassam & Al Quds, Zionis 'Lumpuh' hingga Jasad Berceceran
Rabu, 30 April 2025
HOT TOPIC
Israel Kalang Kabut! Barak Militer hingga Pangkalan Udara IDF Dibabat Hamas dan Houthi
Selasa, 29 April 2025
Tribunnews Update
Houthi Tunjukkan Kekuatan! Markas Senjata Siluman Tentara Israel Dirudal, IDF Tak Mampu Cegat
Senin, 28 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.