Rabu, 14 Mei 2025

LIVE UPDATE

Rezim Bashar al-Assad Digulingkan, Turki Diam-diam Rencanakan Struktur Pararel Memerintah Suriah

Rabu, 18 Desember 2024 13:53 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Dilaporkan Pemerintah Turki secara diam-diam merencanakan strategi untuk memerintah suriah.

Yakni, Turki mendirikan struktur bayangan paralel untuk memerintah Suriah seusai penggulingan Presiden Bashar al-Assad.

Menyusul rencana tersebut, pemerintah Turki menunjuk pejabat senior dengan kedok penasihat.

Hal itu bertujuan untuk membantu otoritas Suriah mengelola berbagai portofolio pemerintahan.

Para pejabat tersebut diinstruksikan untuk tetap berada di belakang layar untuk menghindari kesan campur tangan dalam urusan internal pemerintah sementara.

Lantas, agar rencananya berhasil, prioritas utama Turki ialah memperkuat keamanan di Suriah.

Selain itu, juga mengonsolidasikan perolehan wilayah hingga menawarkan harapan bagi jutaan orang yang lelah dengan penindasan, konflik internal selama puluhan tahun.

Terkait hal itu, Menteri Luar Negeri Iran, Abbas Araghchi, mengaku tak terkejut dengan jatuhnya pemerintah Suriah secara tiba-tiba.

“Secara pribadi, saya tidak melihat perkembangan ini sebagai sesuatu yang tidak terduga.”

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Turki Diam-diam Rencanakan Struktur Pararel Memerintah Suriah, Menlu Iran Tak Kaget Assad Tumbang

#erdoğan #receptayyiperdoğan #syria #suriah #assad #basharalassad #türkiye

Editor: Alfin Wahyu Yulianto
Reporter: Adila Ulfa Muna Risna
Video Production: Ika Vidya Lestari
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #LIVE UPDATE

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved