Rabu, 14 Mei 2025

VIRAL NEWS

Momen Agus Buntung saat Jalani Rekonstruksi, Peragakan saat Bertemu Korban hingga Disoraki Warga

Kamis, 12 Desember 2024 11:00 WIB
Tribun Lombok

TRIBUN-VIDEO.COM - Polda Nusa Tenggara Barat telah menggelar rekonstruksi kasus pelecehan seksual yang dilakukan oleh pria disabilitas bernama I Wayan Agus Suartama atau yang dikenal dengan Agus Buntung, Rabu (11/12).

Agus menjalani total 49 adegan, jumlah ini bertambah dari yang sudah ada di dalam berita acara penyidikan.

Sebelumnya dalam berita acara penyidikan hanya ada 28 adegan.

Rekonstruksi digelar di tiga lokasi di Kota Mataram, yakni Taman Udayana, Homestay, dan Islamic Centre.

Dirreskrimum Polda NTB Kombes Pol Syarif Hidayat mengatakan, penambahan jumlah adegan itu berdasarkan keterangan dari tersangka.

Baca: Agus Buntung Bawa 3 hingga 5 Wanita dalam Seminggu ke Homestay, Selalu Pakai Kamar yang Sama

Kegiatan ini dimulai di Taman Udayana, lokasi pertemuan Agus Buntung dengan para korbannya.

Kemudian tersangka dibonceng menuju ke Nang's Homestay yang tak jauh dari Taman Udayana.

Berdasarkan keterangan Agus, sebelum menuju homestay terjadi kesepakatan antara korban dan pelaku terkait siapa yang akan melakukan pembayaran kamar homestay.

Setelah berbincang, disepakati bahwa korban yang akan membayar.

Selanjutnya korban dan pelaku menuju ke kamar nomor enam.

Baca: Agus Buntung Pasang Sikap Angkuh saat Rekontruksi, Pede Angkat Dagu Ngaku Punya Paman Polisi

Syarif berujar, ada dua versi keterangan yang berbeda dalam kasus pelecehan ini.

Menurut Syarif, berdasarkan keterangan korban, tersangka yang lebih aktif, sebaliknya, tersangka mengatakan bahwa korban yang lebih aktif.

Seusai dari homestay, Agus dan korban menuju ke Islamic Centre tempat korban ditunggu dua temannya, setelah itu mereka berpisah.

Adapun sepanjang rekonstruksi kasus Agus Buntung ini berlangsung, ratusan warga turut mengerumuni lokasi di Taman Udayana.

Beberapa warga sempat merekam aksi Agus saat memperagakan reka ulang adegan.

Bahkan mereka turut meneriaki Agus saat ia dibawa ke mobil.

Temuan fakta baru dalam rekonstruksi ini nantinya akan jadi pertimbangan jaksa penuntut umum dalam persidangan nantinya.

(TribunVideo.com)

Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Rekonstruksi Kasus Agus Pria Disabilitas Jadi Tontonan Warga

#pelecehan seksual # Agus Buntung # Taman Udayana

Editor: Aprilia Saraswati
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Erwin Joko Prasetyo
Sumber: Tribun Lombok

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved