Minggu, 11 Mei 2025

To The Point

Rekonstruksi Lansia Pembunuh Adik dan Keponakan di Surabaya, Polisi: Tak Ada Cekcok sebelum Kejadian

Jumat, 6 Desember 2024 11:44 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pihak Kepolisian mengadakan rekonstruksi pembunuhan yang dilakukan Andy Surotrinoto Anggono (68) kepada adik dan keponakannya di Jalan Putat Indah Timur, Sukomanunggal, Surabaya.

Menurut Kapolsek Sukomanunggal, Zainur Rofiq, rekonstruksi pembunuhan yang dilakukan Andy memperagakan sebanyak 31 adegan.

Saat proses berlangsung, Andy tampak mengenakan baju kaus berwarna oranye dan borgol yang mengikatnya dilepaskan oleh pihak kepolisian.

Baca: TKP Aipda Nikson Bunuh Ibu Pakai Tabung Gas Diduga Warung Miras, Kini Ditutup Pascapembunuhan

Menurut Zainur, pembunuhan yang dilakukan Andy diduga karena tersangka sakit hati menerima sebuah ucapan dari korban sebelum peristiwa terjadi.

Andy diketahui tidak berada dalam cekcok dengan korban, namun ia mengaku sakit hati karena sempat diejek oleh korban.

"Sesuai dengan yang saya sampaikan kemarin, bahwa dalam rekonstruksi (pembunuhan) itu tidak ada cekcok. Tapi dulunya dia (tersangka) sakit hati karena diejek," ujarnya, melansir Kompas.com, Jumat (6/12/2024).

Sebelumnya diketahui bahwa keluarga korban meminta polisi untuk fokus mengusut dugaan tentang pembunuhan berencana.

Baca: Motif Pembunuhan Siswa SMK di Sirnasari Kabupaten Bogor, Ketua RT Menduga Korban Tewas seusai COD HP

Sebab sebelum itu, dalam rekaman cctv, pelaku diketahui sudah menyiapkan alat pembunuhan terlebih dahulu berupa sebuah pisau.

"Pelaku berdiri dari duduknya dan sempat mengambil minum. Setelah minum, tangannya mulai masuk ke dalam jaket yang dikenakan, lalu mengambil pisau," kata Valens, keluarga korban, pada Rabu (4/11/2024).

"Pelaku menyergap dari belakang dan langsung menggorok korban Sundari, darahnya berhamburan di tembok, masih ada bekasnya. Ada satu tusukan lagi ke dada sebelah kanan," tambahnya. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Rekonstruksi Lansia Bunuh Adik dan Keponakan di Surabaya: Tak Ada Cekcok, Pelaku Sakit Hati" 

Program: To The Point
Host: Putri Dwi Arrini
Editor: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Uploader: Ramadhan Aji Prakoso

# rekonstruksi # lansia # pembunuhan # Surabaya

Editor: Ramadhan Aji Prakoso
Reporter: Putri Dwi Arrini
Video Production: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: Kompas.com

Tags
   #rekonstruksi   #lansia   #pembunuhan   #Surabaya

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved