HOT TOPIC
Iran, Rusia & China Beri Dukungan Tentara Suriah Perangi 400 Pasukan Pemberontak di Aleppo & Idlib
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - China mengaku sangat prihatin dengan memanasnya perang saudara yang sedang berlangsung di Suriah.
Sebagai negara sahabat, Beijing akan mendukung penuh pemerintah Suriah dalam memerangi kelompok pemberontak (oposisi).
Dikutip dari RT, pernyataan itu disampaikan Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China, Lin Jiang pada Senin (2/12/2024).
Menurutnya, Beijing tak ingin situasi di Suriah semakin memburuk apalagi memakan banyak korban jiwa.
Oleh karena itu, China siap mengambil langkah-langkah untuk memulihkan stabilitas di negara tersebut.
Salah satu upaya yang sudah dilakukan adalah mengimbau warga China di Suriah untuk pindah ke daerah aman.
"China sangat prihatin dengan situasi di Suriah barat laut, dan mendukung upayanya untuk menegakkan keamanan dan stabilitas nasional," kata Lin.
Dukungan yang sama juga disampaikan Menteri Luar Negeri Iran Abbas Araghchi saat bertemu Presiden Suriah Bashar Al-Assad pekan lalu.
Sementara Rusia telah mengambil langkah yang lebih nyata yakni dengan mengerahkan jet tempur.
Bersama tentara Suriah, pasukan Moskow menggagalkan upaya kelompok pemberontak untuk menguasai Suriah tengah.
Kelompok itu bernama Hayat Tahrir Al-Sham (HTS) yang sebelumnya dikenal sebagai Jabhat Al-Nusra.
Pada Rabu (27/11/2024), pasukan pemberontak melancarkan serangan besar-besaran di Suriah utara dan berhasil merebut sejumlah kota termasuk Aleppo.
(Tribun-Video.com)
Program: HOT TOPIC
Editor Video: Allamsyah Yusuf Kurniawan
Video Production: Allamsyah YusufKurniawan
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Reaksi Tegas China seusai India & Pakistan Sepakat Gencatan Senjata Sambut Baik Perdamaian
3 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Buat India Waspada, Jet IL 76 Mesir Mendadak Mendarat di Pakistan, Diduga Bawa Senjata dari China
3 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman Perang India-Pakistan: New Delhi Ribut dengan China, Sosok Bapak Nuklir Islamabad Disorot
3 jam lalu
Internasional
China Kebut Transfer 40 Jet Tempur Siluman J 35 ke Pakistan, India Terancam?
4 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Jet Tempur J-10C China Diklaim Lebih Kuat Ketimbang F-16 AS, Berhasil Tembak Jatuh Rafale India
4 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.