Senin, 12 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Adab Gus Miftah Disorot Mengumpat ke Pedagang Es Teh, Pakar: Utusan Khusus Presiden Harus Santun

Selasa, 3 Desember 2024 19:53 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Video viral memperlihatkan Utusan Khusus Presiden, Gus Miftah Maulana yang diduga mengolok-olok hingga mengumpat ke pedagang es teh. 

Adapun peristiwa itu terjadi saat Gus Miftah sedang berdakwah. 

Pengamat mengatakan seharusnya Utusan Khusus Presiden bersikap santun. 

Dikutip dari Tribunnews.com, hal itu disampaikan pakar hukum dan politik, Amstrong Sembiring. 

Baca: ASTAGA! Gus Miftah TEGA Rendahkan & Ucap Kata Kasar ke Penjual Es Teh di Acara Pengajian

Ia mengingatkan tokoh publik menggunakan gaya bahasa santun saat menyampaikan ceramah. 

"Dalam komunikasi, terutama oleh tokoh publik atau pejabat, penting untuk menggunakan bahasa yang menghormati dan membangun," kata dia pada Selasa (3/12/2024).

Amstrong pun menilai wajar jika masyarakat mengharapkan gaya komunikasi yang lebih sopan. 

Terutama jika sosok tersebut menempati posisi pejabat atau figur yang mewakili kepentingan banyak pihak. 

Pakar hukum dan politik ini juga menambahkan kritik serta pendapat yang disampaikan dengan cara positif. 

Baca: VIRAL Gus Miftah Lontarkan Kata-kata Kasar ke Penjual Es Teh saat Pengajian, Sosoknya Kini Trending

Dengan begitu diharapkan pesan tersebut lebih mudah diterima tanpa menimbulkan kesalahpahaman.

"Penggunaan kata seperti "go***k" yang ditujukan kepada orang lain, apalagi di ruang publik, dapat dianggap tak baik karena berpotensi menyakiti perasaan atau merendahkan martabat orang," tambahnya.

Diketahui, viral video di media sosial yang memperlihatkan Gus Miftah mengumpat ke penjual es teh. 

Adab Gus Miftah disorot lantaran menggunakan gaya bahasa yang dinilai mempermalukan pedagang kecil. 

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Gus Miftah Tuai Kritik Gegara Ucapannya, Amstrong Sembiring: Pejabat Publik Sebaiknya Santun

Program: Tribunnews Update
Host: Maria Nanda Ayu Saputri 
Editor Video: Ni'amu Shoim Assari Alfani
 Uploader: bagus gema praditiya sukirman

#gusmiftah #penjualesteh #magelang #viralvideo #adab #amstrong

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Maria Nanda Ayu Saputri
Video Production: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Gus Miftah   #pedagang   #goblok   #Utusan

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved