Live Update
Setia Dampingi Prabowo, Ajudan Temani Presiden RI ke-8 Nyoblos di TPS 008 Bojong Koneng Bogor
TRIBUN-VIDEO.COM- Presiden RI Prabowo Subianto memberikan hak pilihnya dalam Pemilihan Kepala Daerah 2024 di TPS 008, Desa Bojong Koneng, Kabupaten Bogor, Rabu (27/11/2024).
Tampak Prabowo tiba di lokasi TPS menggunakan mobil dinas Maung Pindad putih sekira pukul 08.42 WIB.Â
Prabowo yang mengenakan baju safari coklat muda itu hanya didampingi ajudannya.Â
Presiden ke-8 RI tersebut tercatat di urutan 414Â untuk menyalurkan hak pilihnya.Â
Setelah mengambil kertas suara dan berada di dalam bilik suara, Prabowo mencelupkan jarinya ke dalam tinta.Â
Baca: Momen Prabowo Coblos Pilkada di TPS 08 Bogor Didampingi Ajudan Rizky, Berkelakar soal Pilihan Paslon
Baca: Presiden Prabowo Resmi Telah Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor, Dikawal Ketat Paspampres
Setelah itu, Prabowo berkelakar dengan awak media ketika ditanya siapa yang dipilihnya dalam Pilkada 2024 ini.
Prabowo membebaskan rakyat untuk memilih siapa pemimpin yang baik untuk mereka.Â
"Bagus lah, lancar semuanya. Pemilihan ya terserah rakyat, milih yang baik. Bagus semua," ungkap Prabowo.
Tak berlangsung lama, Prabowo meninggalkan TPS untuk kembali ke Hambalang dan melanjutkan aktivitasnya.
(Tribun-Video.com/Kompas.com)Â
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Gunakan Hak Pilih, Prabowo Nyoblos di TPS 008 Bojong Koneng Bogor"
Reporter: Adila Ulfa Muna Risna
Video Production: Ika Vidya Lestari
Sumber: Kompas.com
Terkini Nasional
Momen Prabowo Subianto Peluk Anak Down Syndrom saat Kunjungan dengan Bill Gates
3 hari lalu
Tribunnews Update
Purnawirawan TNI-Polri Tegaskan Dukung Pemerintahan Prabowo: Percayalah Bapak Tidak Sendirian
3 hari lalu
Tribunnews Update
Prabowo Duduk Semeja dengan Try Sutrisno, Ray Rangkuti: Masih 50-50 soal Pemakzulan Gibran
3 hari lalu
Terkini Nasional
Momen Prabowo Hormat ke Try Sutrisno di Acara Purnawirawan TNI di Tengah Isu Desakan Gibran Dicopot
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.