Kamis, 15 Mei 2025

Tribunnews Update

Update Polisi Tembak Polisi: Pelaku Serahkan Diri seusai Tembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan

Jumat, 22 November 2024 14:05 WIB
Kompas.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Belakangan ini tengah disorot kasus polisi tembak polisi di Sumatera Barat.

Kabag Ops Polres Solok Selatan, Akp Dadang Iskandar menembak Kepala Satuan (Kasat) Reskrim Polres Solok Selatan Akp Ulil Ryanto Anshari.

Baca: Motif Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Pelaku Telepon Korban soal Penangkapan Pelaku Tambang

Seusai melancarkan aksinya pada Jumat (22/11/2024) dini hari itu, Akp Dadang Iskandar menyerahkan diri ke Polda Sumatera Barat.

Dilansir Kompas.com, informasi itu disampaikan oleh Kasi Humas Polres Solok Selatan, Iptu Tri Sukra Martin.

"Setelah menembak Kasat Reskrim, Kabag Ops dengan mobil dinasnya langsung menyerahkan diri ke Polda Sumbar," katanya, Jumat (22/11).

Saat ini, Dadang tengah diperiksa di Mapolda Sumatera Barat.

Sebagai informasi, kasus polisi tembak polisi terjadi di Mapolres Solok Selatan, Sumatera Barat.

Baca: Polisi Tembak Mati Polisi di Parkiran Mapolres Solok Selatan lalu Ditinggal Pergi Pakai Mobil Dinas

Pelaku dua kali menembak korban di bagian wajah.

Diduga, motif kejadian ini dipicu karena pelaku tidak senang dengan penangkapan yang dilakukan oleh Sat Reskrim Polres Solok Selatan. (Tribun-Video.com/Kompas.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Kabag Ops Polres Solok Selatan Serahkan Diri Usai Tembak Mati Kasat Reskrim

# TRIBUNNEWS UPDATE # polisi # Solok Selatan # penembakan # ditembak
Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Ninaagustina
Video Production: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Sumber: Kompas.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved