Viral
Sosok Ivan Sugianto yang Suruh Anak SMA Sujud dan Menggonggong di Surabaya, Pengusaha Hiburan Malam
TRIBUN-VIDEO.COM - Nama Ivan Sugianto tengah ramai menjadi perbincangan setelah aksinya menyuruh siswa bersujud dan menggonggong.
Aksi itu dilakukan Ivan karena anaknya berinisial EMS, siswa SMA Cita Hati Surabaya diejek oleh siswa SMA Kristen Gloria 2 Surabaya.
Nama Ivan Sugianto pun mendadak jadi sorotan setelah aksi tersebut.
Ivan dikenal sebagai pengusaha yang berkecimpung di dunia hiburan malam di Kota Surabaya.
Baca: Viral! Aksi Arogan Pengusaha Surabaya Paksa Siswa Sujud dan Menggonggong, Tak Terima Anaknya Diejek
Ketua Komisi D DPRD Kota Surabaya, Akmarawita Kadir menjelaskan bahwa ledekan tersebut dilontarkan buntut dari pertandingan basket antar tim.
Orang tua siswa yang diejek tak terima dan langsung mendatangi SMA Kristen Gloria 2 Surabaya.
Saat itu, Ivan datang bersama rombongan.
"Orang tua yang diejek datang ke sekolah menunggu anak yang diduga mengejek anaknya," katanya.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Sosok Ivan Sugianto Pengusaha Asal Surabaya yang Viral Suruh Siswa SMA Sujud dan Mengonggong
# pengusaha # sujud # Surabaya # viral # Ivan Sugianto
Video Production: Lalu Yusuf Wibisono
Sumber: Tribun Jabar
TRIBUNNEWS UPDATE
Jan Hwa Diana Bos Sentoso yang Tahan Ijazah Karyawan Resmi Ditetapkan Jadi Tersangka Perusakan Mobil
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Gabriel Rey Crazy Rich Surabaya Ganti Mobil Korban Kecelakaan Lamborghini dengan yang Lebih Mewah
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.