Senin, 12 Mei 2025

VIRAL NEWS

Agenda Prabowo di China: Temui Ketua NPC Zhao Leji hingga Makan Malam Kenegaraan dengan Xi Jinping

Sabtu, 9 November 2024 12:42 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden RI Prabowo Subianto mengawali lawatan perdananya di China dengan menghadiri serangkaian pertemuan pada Sabtu (9/11/2024), waktu setempat.

Diketahui, agenda hari ini Presiden Prabowo menghadiri pertemuan dengan Ketua Komite Tetap Kongres Rakyat Nasional (National People's Congress/NPC) Tiongkok Zhao Leji di Great Hall of the People, Beijing.

Tampak Presiden berjalan di karpet merah dengan mengenakan setelan jas warna abu-abu dengan peci hitam.

Orang nomor satu di Indonesia tersebut langsung disambut oleh Zhao Leji dengan berjabat tangan.

Baca: BREAKING NEWS: Presiden Prabowo Bertemu Ketua Kongres Rakyat Nasional Tiongkok Zhao Leji di Beijing

Tampak bendera Indonesia dan bendera China berkibar berdampingan di luar maupun di dalam ruangan.

Kemudian Prabowo dan pimpinan NPC lainnya langsung melakukan pertemuan bilateral tersebut.

Menteri Luar Negeri (Menlu) RI Sugiono menjelaskan agenda Presiden selama di China.

Dikatakan olehnya, setelah bertemu dengan Zhao Leji, Kepala Negara melanjutkan menghadiri perteman bilateral dengan premier ata Perdana Menteri Republik Rakyat Tiongkok (RRT), yang Mulia Li Qiang.

Setelah itu, Presiden Prabowo juga ke Tiananmen Square untuk meletakkan karangan bunga.

Baca: Dampingi Prabowo Kunker Perdana ke Luar Negeri, Menlu Sugiono Beberkan Agenda Presiden saat di China

Rencananya nanti malam akan ada pertemuan bilateral antara Presiden Prabowo dan Presiden Xi Jinping yang dilanjutkan dengan acara makan malam kenegaraan.

Sebagai informasi, dalam lawatannya, Presiden Prabowo didampingi oleh Menlu Sugiono, Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Roeslani.

Selain itu, turut mendampingi Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, hingga Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Indonesia Stella Christie.

Adapun putra dan adik Prabowo, yakni Didit Hediprasetyo dan Hashim Djojohadikusomo, serta Sekretaris kabinet Mayor Teddy Indra Wijaya juga turut serta mendampingi.

Dari China, Presiden Prabowo dan rombongan akan bertolak ke Amerika Serikat lalu lalu ke Peru, Brasil, dan Inggris.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Lawatan Perdana, Prabowo Pilih ke Cina

#PrabowoSubianto #PresidenPrabowo #KunjunganKerja #China #Beijing #UndanganXiJinping #DiplomasiIndonesia #KunkerPrabowo #HubunganIndonesiaChina #LawatanPrabowo #PresidenIndonesia #Mensesneg #PangkalanUdaraHalim #KerjaSamaIndonesiaChina #DiplomasiLuarNegeri #PerjalananLuarNegeri #KunjunganPresiden

Editor: Danang Risdinato
Reporter: Sandy Yuanita
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved