Tribunnews Update
Momen Menteri Maruarar Sirait Ikut Aduk Semen, Resmikan Rumah Gratis di Lahannya yang Dihibahkan
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait meresmikan pembangunan rumah gratis bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) pada Jumat (1/11).
Adapun tanah tersebut merupakan hibahan miliknya.
Baca: Maruarar Tegas Melotot Galak Ancam Sikat Pejabat Kementerian Perumahan yang Berani Korupsi
Maruarar pun turun langsung hingga ikut mengaduk semen.
Momen itu diunggah di Instagram pribadi Maruarar.
Menteri yang akrab disapa Ara ini telah memulai peletakan batu pertama.
Adapun rumah gratis bagi rakyat terletak di Desa Sukawali, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten.
Baca: Maruarar Berapi-api Sentil Pesan Prabowo soal TNI-ASN Banyak Tak Punya Rumah, Singgung Superman
Tak sendirian, Ara didampingi sejumlah pihak seperti Bos Aguan Sedayu Group (ASG) Sugianto Kusuma.
Wamen PKP Fahri Hamzah dan PJ Gubernur Banten Al Muktabar turut mendampingi Ara.
Hal itu dilakukan sembari meminta doa restu untuk menyukseskan program tiga juta rumah untuk rakyat.
Diketahui, pembangunan rumah itu dilakukan di lahan miliknya yang juga sebagian lagi dari PT Bumi Samboro Sukses.
Sementara, ASG mengatakan rumah yang dibangunnya sebanyak 250 unit dengan total biaya Rp 60 miliar.
Baca: Gebrakan Baru! Menteri Maruarar Sirait Usul Tanah Sitaan Korupsi Jadi Perumahan Rakyat
Dana tersebut berasal dari corporate social responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial perusahaan Yayasan Buddha Tzu Chi. (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Program 3 Juta Rumah Dimulai, Ara Mohon Doa Restu
# TRIBUNNEWS UPDATE # Maruarar Sirait # Hibah # Lahan # Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman
Reporter: Maria Nanda Ayu Saputri
Video Production: valencia frida varendy
Sumber: Kompas.com
Tribunnews Update
Rangkuman Perang India-Pakistan: Islamabad Balas New Delhi dengan Rudal, AS Umumkan Gencatan Senjata
12 jam lalu
Tribunnews Update
Orangtua dari Pasien Disabilitas yang Diduga Dilecehkan Perawat RS Buka Suara: Anak Saya Trauma
12 jam lalu
Tribunnews Update
Perawat di Rumah Sakit Cirebon Diduga Lakukan Pelecehan terhadap Pasien Disabilitas di Ruang Isola
12 jam lalu
Tribunnews Update
India dan Pakistan Sepakat Gencatan Senjata setelah Dimediasi AS, Trump: Saya Sangat Gembira
12 jam lalu
Tribunnews Update
Perawat RS di Cirebon Diduga Lecehkan Pasien Disabilitas 3 Kali, Ibu Korban Akui Sang Anak Trauma
12 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.