To The Point
Warga Jalal Arafat Tersiksa, Israel Blokir Bantuan Pangan di Gaza Utara: Sudah masuk hari ke-16
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Kebijakan semena-mena pendudukan Israel membuat masyarakat Gaza Utara, khususnya warga Jalal Arafat kian tersiksa hari demi hari.
Mengutip Aljazeera.net, Kamis (24/10/2024), pasukan Israel diketahui mencegah masuknya bantuan pangan ke Gaza Utara, meski mereka mengetahui bahwa wilayah tersebut tak lagi punya sumber pemasukan.
Dengan intensifnya pengepungan dan agresi di Gaza dari Mei lalu, warga Arafat menyatakan ketakutannya dari dampak serangan tersebut.
Baca: RANGKUMAN Israel-Hamas: 770 Warga Gaza Tewas dalam 19 Hari, Pendudukan Israel buat Gaza Kelaparan
“Perang pemusnahan, kelaparan dan pembersihan etnis, yang tidak ada hubungannya dengan nilai kemanusiaan, rasa hormat dan kemanusiaannya Pendudukan Israel telah melewati semua garis merah, dan kami belum menyaksikan ada orang yang kelaparan kecuali di Jalur Gaza" ujar Arafat.
Arafat menyatakan dengan ulah pemblokiran bantuan itu, menyebabkan peningkatan harga barang-barang lokal alternatif jauh lebih tinggi.
Mereka juga menjelaskan tak dapat berlindung ke wilayah lain, karena dulu sempat berpindah namun ternyata mereka tetap diburu dan dibom.
Baca: Pangkalan AS di Suriah Dihujani Roket Irak, Pasukan Biden Langsung Balas Serang 7 Desa di Suriah
"Pengalaman sebelumnya adalah bukti terbesar, ketika warga mengungsi ke suatu daerah yang menurutnya lebih aman, dan dia dibom di sana, dan ini adalah kebijakan sistematis pendudukan untuk mengosongkan wilayah tersebut. tanah penduduknya,” ujarnya.
Berdasarkan informasi, distribusi bantuan sebenarnya sudah banyak masuk ke wilayah tersebut, akan tetapi terblokir karena dikepung oleh pasukan zionis.
Diketahui pemblokiran bantuan tersebut sudah berjalan selama 16 hari. (Tribun-Video.com/Aljazeera.net)
Sebagian artikel ini telah terbit di sini
# perang # Israel # Jalal Arafat # Palestina # Gaza Utara # Pemblokiran Bantuan Pangan # Hamas # IDF # Zionis
Reporter: Putri Dwi Arrini
Video Production: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: Sumber Lain
TRIBUNNEWS UPDATE
Prabowo: Rakyat Palestina Butuh Tindakan Nyata, Kita Jangan Cuma Diskusi Menyusun Resolusi Lagi
1 menit lalu
Tribunnews Update
Emosi! Netanyahu Tuduh Macron Berpihak pada Hamas: Kritikan Presiden Prancis Fitnah Berdarah
3 menit lalu
Tribun Video Update
PM Israel Tuduh Presiden Prancis Macron Dukung Hamas, Netanyahu Kekeh Takkan Stop Perang
7 menit lalu
Tribunnews Update
Lagi! Houthi Rudal Bandara Ben Gurion Israel, Sirine Berbunyi Buat Warga Ketakutan Kocar-kacir
41 menit lalu
Tribunnews Update
Netanyahu Ngamuk seusai Dikritik Keras Presiden Prancis, Balas Sebut Macron Sebar Fitnah Berdarah
44 menit lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.