HOT TOPIC
Irak Luncurkan 2 Rudal Arqab 'Belah' Iron Dome hingga 2000 Aset Hizbullah Hancur Dibombardir Israel
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Pasukan Perlawanan Islam Irak kembali merilis video yang menunjukkan pasukannya menyerang Israel, pada Sabtu (5/10/2024).
Dalam video tampak Irak menembakkan dua rudal Arqab.
Serangan Perlawanan Irak itu pun tampak melesat dan membelah sistem pertahanan udara Iron Dome Israel.
Seiring dengan serangan tersebut, suara gemuruh terdengar menggema.
Langit Israel juga dipenuhi dengan kobaran api dan asap tebal imbas serangan Perlawanan Islam Irak tersebut.
Baca: PM Israel Terancam! Rumah Netanyahu di Kaisarea di Gempur Rentetan Roket Salvo Hizbullah
Sementara itu, Pasukan Pertahanan Israel (IDF) kembali membombardir Lebanon dengan rentetan serangan ganas.
Dalam serangannya itu, IDF mengklaim telah menghancurkan 2000 aset penting Hizbullah.
Ransel tempur dan sejumlah peralatan Intel Hizbullah pun disita oleh IDF.
Dilansir dari The Sunday Times pada Minggu (6/10/2024), hal itu diungkapkan oleh juru bicara IDF, Daniel Hagari.
Dalam pernyataannya dijelaskan bahwa militer Israel terus bertempur dan beroperasi di Lebanon.
Baca: Upaya Israel-AS Bubarkan Perlawanan Diklaim Gagal, Balasan Tanpa Henti Lumpuhkan Aksi Zionis Dimulai
Daniel Hagari mengklaim bahwa pasukannya telah menghancurkan 2000 aset Hizbullah sejak awal perang di Lebanon.
Selain itu, ia juga mengaku bahwa tentaranya telah mengumpulkan berbagai informasi intelijen Hizbullah dan menyita persenjataannya.
"Sejauh ini 2.000 target Hezbollah telah dihancurkan," imbuhnya.
“Tentara kami mengumpulkan banyak informasi intelijen dan banyak senjata milik Hizbullah.”
Terbaru, Daniel Hagari menyebut bahwa pasukannya telah menyerbu pusat komando dan kendali Hizbullah yang berada di sebuah terowongan sepanjang 250 meter.
Dalam terowongan tersebut, Zionis mengklaim berhasil merebut ransel tempur dan peralatan perang, pusat komando, dan makanan.
Namun hingga saat ini klaim Daniel Hagari tersebut belum dikonfirmasi oleh pihak Hizbullah.
(Tribun-Video.com)
Program: Hot Topic
Editor Video: Muhammad Adnan Hidayat
Video Production: Muhammad Adnan Hidayat
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUN VIDEO UPDATE
Israel Diramal Gagal & Disebut Gila, Hamas Akui Siap Mulai Negosiasi Gencatan Senjata Permanen
10 jam lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
Hamas Akui Siap Memulai Negosiasi Gencatan Senjata Permanen di Gaza termasuk Penarikan Total IDF
10 jam lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
Ketegangan Netanyahu & Trump Meningkat seusai Upaya Bebaskan Edan Alexander dari Hamas Tanpa Israel
12 jam lalu
Tribun Video Update
Sebut Israel akan Gagal & Perlawanan akan Menang, Qassem: Hanya Orang Gila yang Mengisolasi Lebanon
14 jam lalu
tribunnews update
Langit Yaman Memerah, Tiga Pelabuhan Utama Houthi di Yaman Terbakar Dibombardir Jet Israel
14 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.