SHORT
Presiden Jokowi Didampingi Mendagri Tiro, Resmikan 7 PLBN Sebagai Zona Penyangga Pertahanan Negara
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian selaku Kepala Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) mendampingi Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) meresmikan tujuh Pos Lintas Batas Negara (PLBN).
Jumlah ini terdiri dari PLBN Napan, Serasan, Jagoi Babang, Long Nawang, Labang, Sei Nyamuk Sebatik, dan Yetetkun.
Baca: Lautan Manusia Antar Keberangkatan Jokowi dari Timor Tengah Utara ke Kupang, TNI-Polri Kewalahan
Peresmian ini berlangsung di PLBN Napan, di Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (2/10/2024). PLBN ini berbatasan dengan Oecusse, Republik Demokratik Timor Leste (RDTL).
Tito menegaskan, kehadiran Presiden Jokowi di PLBN Napan semakin memperkuat visi dan misi bahwa pemerintah Indonesia konsisten memberi perhatian serius membangun Indonesia dari pinggiran. Ini dilakukan dengan memperkuat daerah dan desa dalam menjaga negara kesatuan.
Baca: Reaksi Jokowi soal Rencana Pertemuan Megawati-Prabowo: Saya Kira Baik, Komunikasi Bisa Tersambung
"Kami berterima kasih kepada Bapak (Presiden) atas kehadiran dan sekaligus meresmikan tujuh pos lintas batas, mohon kiranya Bapak memberikan arahan," katanya.
Menurut Tito, peresmian tujuh PLBN sejalan dengan arahan Presiden Jokowi melalui Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 6 Tahun 2015 tentang Percepatan Pembangunan 7 Pos PLBN Terpadu dan Sarana Prasarana Penunjang di Kawasan Perbatasan.
Selain itu, juga selaras dengan Inpres Nomor 1 Tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan 11 PLBN Terpadu dan Sarana Prasarana Penunjang di Kawasan Perbatasan.
Artikel ini telah tayang di Tribuntangerang.com dengan judul Mendagri Tito Dampingi Presiden Jokowi Resmikan 7 PLBN Sebagai Zona Penyangga Pertahanan Negara, https://tangerang.tribunnews.com/2024/10/03/mendagri-tito-dampingi-presiden-jokowi-resmikan-7-plbn-sebagai-zona-penyangga-pertahanan-negara.
Editor Video: Raka Aditya Putra Tama
Video Production: Raka Aditya Putra Tama
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Jokowi Berdiri di Samping Presiden Presiden Lain Datang di Acara Pemakaman Paus Fransiskus
Sabtu, 26 April 2025
Nasional
Senyum Roy Suryo & Reaksi Bingung Rismon Sianipar Usai Dilaporkan Soal Ijazah Jokowi
Sabtu, 26 April 2025
Nasional
Diutus Prabowo! Potret Jokowi hingga Menteri HAM Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus di Vatikan
Sabtu, 26 April 2025
Viral News
Jokowi Didampingi Para Menteri Prabowo ke Pemakaman Paus Fransiskus di Vatikan, Pakaian Serba Hitam
Sabtu, 26 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Momen Jokowi hingga Menteri HAM Natalius Pigai Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus di Vatikan
Sabtu, 26 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.