Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUN VIDEO UPDATE

Irak Kembali Gempur Israel Hari Ini dengan Intensitas Meningkat, Targetkan Objek Vital dengan Drone

Sabtu, 28 September 2024 11:47 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Irak dikabarkan akan menggempur Israel lagi hari ini, Sabtu (28/9/2024) waktu setempat.

Dipastikan, dengan intensitas serangan yang terus meningkat dari serangan sebelumnya, seperti yang dijanjikan.

Mengutip Al Mayadeen pada (28/9), hal itu diumumkan oleh Perlawanan Islam di Irak pada Sabtu (28/9/2024).

Baca: Netanyahu Kecam Sidang Umum PBB & Peringatkan Iran secara Langsung: Jika Menyerang, Kami Membalas

Irak mengumumkan bahwa pihaknya akan melakukan operasi di wilayah Selatan Palestina yang diduduki Israel pada Sabtu (28/9/2024).

Menurut pernyataan Irak, targetnya adalah objek vital.

Sementara persenjataan, Irak sudah memastikan akan memakai pesawat tanpa awak.

Baca: Israel Menggila Bombardir Gudang Senjata Hizbullah: 1 Blok Kota Hancur, Korban Tewas 720 Orang

Ditegaskan oleh Irak bahwa operasi hari ini nanti, merupakan penegasan Irak dalam menyerang benteng penting Israel.

Padahal sebelumnya, Irak juga telah melakukan tiga operasi sekaligus pada Jumat (27/9/2024).

Targetnya adalah Golan Suriah diserang dua kali menggunakan drone, serta target penting Israel di Palestina yang diduduki lainnya juga diserang menggunakan rudal jelajah Al-Arqab.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Al Mayadeen dengan judul Islamic Resistance in Iraq strike vital object in occupied Palestine

Program: Tribun Video Update
Host: Yessy Arisanti Wienata
Editor Video: Dandi Bahtiar
Uploader: bagus gema praditiya sukirman

#beritaterkini #beritaterbaru #beritaviral #kabarterkini

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Dandi Bahtiar
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Irak   #Israel   #Palestina   #Gaza

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved