Diguyur Hujan dari Semalam, Begini Kondisi Terkini Kampung Bintang yang Tiap Tahun Langganan Banjir
TRIBUN-VIDEO.COM - Hujan yang terus mengguyur Kota Pangkalpinag sejak tadi malam hingga sore, Kamis (28/02/2019) menyebabkan beberapa wilayah di Kota Pangkalpinang tergenang air.
Satu di antaranya wilayah Kampung Bintang yang selalu jadi langganan banjir.
Pantauan Bangkapos.com, Kamis(28/02/2019) pukul 15.30, air terlihat mulai menggenangi jalan di Kampung Bintang Kota Pangkalpinang.
Menurut Lurah Kampung bintan bahwa air mulai naik dari pukul 3 sore dan diperkirakan akan terus naik jika hujan terus turun.
Menurut warga sekitar hampir setiap tahun kampung bintang selalu jadi langganan banjir jika musim hujan tiba.
Terlihat pihak kepolisian dibantu warga sekitar mengamankan wilayah banjir agar tak dilewati oleh pejalan kaki atau kendaraan.
Satu dari pengendara motor yang mogok dikarenakan nekat menerobos banjir, dan langsung dibantu oleh pihak kepolisian dan warga yang berjaga.
Pengumuman BMKG
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Stasiun Meteorologi Kelas I Depati Amir Pangkalpinang mengeluarkan peringatan potensi genangan.
Dalam pengumuman yang disampaikan melalui grup Whatsapp Info Cuaca Babel peringatan itu berisi waspada potensi Genangan air yang diposting pukul 14.54 oleh Stamet Pangkalpinang.
Berikut Isi Pengumumannya.
WASPADA POTENSI GENANGAN AIR
"Berdasarkan pantauan citra radar tanggal 28-02-2019 pukul 14.51 WIB diprakirakan masih berpotensi tejadi hujan sedang-lebat disertai angin kencang dan petir dalam durasi 1-3 jam di Wilayah Kota Pangkalpinang, Kecamatan Pangkalan Baru, Mendo Barat, Merawang dan Puding Besar".
Masyarakat Harus Tetap Waspada Banjir
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Mikron Antariksa meminta masyarakat tetap waspada banjir mengingat kondisi cuaca yang saat ini dengan meningkatnya intensitas curah hujan.
"Data BMKG curah hujan kita memang tinggi, dan beberapa hari ini kita masih harus waspada dan siaga. Yang harus jadi perhatian juga soal air laut, masyarakat juga harus waspada," kata Mikron, Kamis (28/2/2019).
Ia menyebutkan, saat ini ada beberapa daerah di kabupaten yang sudah terendam banjir yakni kabupaten Bangka dan Bangka Barat.
"Selain di Bangka yang di kayu Besi, Deniang di Parit 3 Bangka Barat juga banjir. Ini karena intensitas hujan yang tinggi," katanya.
Mikron meminta masyarakat tetap waspada, khsususnya daerah-daerah yang memang rawan banjir.
"Jangan panik tapi harus waspada terutama daerah langganan banjir. Selain intensitas hujan, pasang surut air laut juga memperngaruhi," katanya.(*)
Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul VIDEO : Kampung Bintang Mulai Tergenang Air, Masyarakat Diharapkan Tetap Waspada
Sumber: Bangka Pos
Live Update
Tomohon Manado Diterjang Banjir imbas Tanggul Kolam Taman Kelong Jebol, 4 Kelurahan Terendam
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.