Viral di Medsos
Viral Jokowi dan Prabowo Kompak Bertugas sebagai Polisi
TRIBUN-VIDEO.COM - Di media sosial beredar foto viral 'kekompakan' dua polisi bernama Jokowi dan Prabowo.
Satu di antara foto tersebut diunggah oleh netizen dengan akun @nurterbit, Rabu (27/2/2019).
Dari foto yang diunggah, tampak dua orang polisi bernama Jokowi dan Prabowo mengenakan seragam dinas berwarna coklat yang kompak berjabat tangan.
Dalam foto tersebut juga terdapat tulisan 'Prabowo dan Jokowi selalu kompak'.
Keduanya terlihat berdampingan dan menghadap ke depan.
Mereka juga tampak tersenyum bersama.
Dari seragam yang dikenakan keduanya, dapat menunjukkan pangkat dari Jokowi dan Prabowo.
Dari tanda pangkat pada kerah seragamnya Jokowi, menunjukkan dirinya berpangkat Perwira Pertama.
Tiga strip pada kerahnya menunjukkan bahwa Jokowi menjabat sebagai Ajun Komisaris Polisi (AKP).
Sedangkan Prabowo berpangkat Perwira Menengah.
Hal itu tampak dari kerah Prabowo yang terdapat dua simbol berwarna kuning yang artinya menjabat sebagai Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP).
Selain itu, terlihat lukisan dari kayu menghiasi background di belakang keduanya.
Pada caption yang diunggah oleh netizen tersebut, dirinya turut mengajak para calon pemilih untuk tidak saling mengejek walaupun beda pilihan.
Ia berpesan siapa pun pemenang nantinya dalam kontestasi Pilpres 2019, antara Calon Presiden (Capres) Joko Widodo (Jokowi) dengan Prabowo Subianto dapat diterima masyarakat dengan damai.
Tak hanya itu, netizen pengunggah foto tersebut juga me-mention akun resmi kedua pasangan Capres dan Cawapres Joko Widodo-Ma'ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Dirinya turut me-mention akun resmi Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Komisi Peilihan Umum (KPU).
Namun, hingga berita ini diturunkan belum ada penjelasan resmi dari pihak terkait.
"PRABOWO & JOKOWI aja selalu kompak, kenapa kalian para cebong, kampret, timses, partai pendukung, simpatisan malah saling mengejek, saling nyinyir, saling cakar-cakaran, saling ngebully?
Pemilu harus damai, jaga NKRI
Siapa pun nanti presidennya harus diterima, jangan golput.
Kita semua bersaudara.
Setuju kan?
(Kalau ini kampanye, semoga tetap dianggap netral, hehe...)," tulis akun netizen itu.
(TribunWow.com/Atri)
Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul Viral Foto Kekompakan Polisi Bernama Jokowi dan Prabowo, Ini Penampakannya
ARTIKEL POPULER:
Baca: Polsekta Banjarmasin Selatan Berikan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Gang Jamaah II
Baca: Hanya dalam Waktu 15 Menit, 200 Tabung Gas Elpiji 3 Kg Bersubsidi Habis Terjual
Baca: Bupati Cirebon Jalani Sidang Dakwaan
TONTON JUGA:
Sumber: TribunWow.com
Tribunnews Update
Puncak Demonstrasi Indonesia Gelap akan Digelar Besok, Pengunjung Taman Safari Turun dari Mobil
Rabu, 19 Februari 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Viral Oknum Pegawai PUPR Joget Meja hingga Saweran di Atas, Berdalih Hiburan seusai Lembur
Senin, 17 Februari 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Viral Aksi Nekat Penumpang Gelantungan di Pintu KA Walahar saat Kereta Mulai Jalan, Diduga Terlambat
Sabtu, 15 Februari 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Viral Paksa Siswa Menggonggong, Beredar Foto Ivan Sugianto Bareng TNI, Sahroni: Pasti Teman Baik
Kamis, 14 November 2024
TRIBUNNEWS UPDATE
Pebisnis Surabaya yang Minta Siswa Bersujud Menggonggong Diperiksa 3 Kali tapi Belum Ada Tersangka
Kamis, 14 November 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.