Rabu, 14 Mei 2025

TO THE POINT

Jokowi Diteriaki Mulyono saat Resmikan Pasar Godean Yogyakarta, Tak Merespons dan Sibuk Jabat Tangan

Rabu, 28 Agustus 2024 17:25 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Joko Widodo diteriaki oleh masyarakat Yogyakarta saat mengunjungi Pasar Godean.

Masyarakat ramai-ramai menyebutkan nama "Mulyono" saat Jokowi hendak masuk ke dalam mobilnya.

Kejadian ini terekam kamera dan viral di media sosial X pada Rabu (28/8/2024) siang.

"Pak Mulyono, Mulyono," teriak seorang warga.

Dari video tersebut, Jokowi terlihat tak merespons panggilan yang ditujukan kepadanya itu.

Ia justru sibuk berjabat tangan dengan warga lain.

Seperti diketahui, Mulyono merupakan nama panggilan untuk Jokowi yang merebak menjelang demo RUU Pilkada.

Mulyono merupakan nama pertama Jokowi yang akhirnya diganti oleh kedua orang tuanya. (Tribun-Video.Com)

Baca: Jokowi Bicara Nasib Pramono Anung usai Diusung PDI-P di Pilkada Jakarta: Sudah Ada Hitungan Politik

Baca: Jokowi Tantang Pramono Anung saat Minta Izin Maju Pilkada Jakarta, Sempat Ragu Gantikan Anies

Editor: Tri Hantoro
Reporter: Mei Sada Sirait
Video Production: Muna Salsabila
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #To The Point   #Jokowi   #Mulyono   #Yogyakarta

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved