Kilas Peristiwa
Kilas Peristiwa: Sederet Pimpinan Hamas yang Tewas Dirudal Israel, Mantapkan Balas Dendam Al-Qassam
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Sebelum Ismail Haniyeh, sejumlah pimpinan Hamas tercatat beberapa kali dibunuh Israel.
Daftar ini menyoroti sejarah panjang pembunuhan yang ditargetkan terhadap para pemimpin Hamas oleh pasukan Israel, yang berlangsung dari awal 1990-an hingga saat ini.
24 November 1993, pimpinan Hamas Emad Aql dikepung pasukan Israel dan terbunuh oleh peluru anti-tank.
5 Januari 1996, Yahya Ayyash, pimpinan Brigade Al-Qassam dibunuh dengan alat peledak yang disembunyikan di ponsel.
Baca: Hizbullah Murka seusai Depot Senjatanya di Bom Israel, Langsung Balas Dendam Tembakan 115 Roket
31 Juli 2001, Jamal Salim dan Jamal Mansour tewas akibat serangan rudal dari helikopter Apache Israel.
23 Juli 2002, Salah Shehadeh, pendiri dan komandan pertama sayap militer Hamas, tewas dalam serangan udara oleh jet F-16.
8 Maret 2003, Ibrahim al-Maqadmeh, seorang anggota biro politik dan pemimpin militer Hamas, tewas ditembak rudal.
21 Agustus 2003, Ismail Abu Shanab, seorang pemimpin terkemuka Hamas, dibunuh dengan rudal.
Baca: Rilis Jasad Warga Israel yang Tewas Akibat Bom IDF, Brigade Al Qassam: Zionis Penuh Tipu Muslihat
22 Maret 2004, Sheikh Ahmed Yassin, pendiri Hamas, dibunuh lewat rudal.
15 Januari 2009 Saeed Siam menteri dalam negeri Hamas dirudal di rumahnya.
2 Januari 2024, Saleh al-Arouri, wakil kepala biro politik Hamas, tewas dalam serangan pesawat tak berawak Israel
Hingga 31 Juli Ismail Haniyeh tewas di Teheran Iran atas serangan Israel. (Tribun-Video.com)
# Kilas Peristiwa # Pimpinan Hamas # tewas # rudal # Israel
Reporter: Nila
Video Production: Dedhi Ajib Ramadhani
Sumber: Tribun Video
TRIBUN VIDEO UPDATE
Ketegangan Netanyahu & Trump Meningkat seusai Upaya Bebaskan Edan Alexander dari Hamas Tanpa Israel
49 menit lalu
Tribun Video Update
Sebut Israel akan Gagal & Perlawanan akan Menang, Qassem: Hanya Orang Gila yang Mengisolasi Lebanon
2 jam lalu
tribunnews update
Langit Yaman Memerah, Tiga Pelabuhan Utama Houthi di Yaman Terbakar Dibombardir Jet Israel
2 jam lalu
Tribun Video Update
Detik-detik 9 Tentara IDF Masuk Jebakan Hamas, Langsung Meledak Dahsyat, Militan Palestina Takbir
3 jam lalu
Tribun Video Update
Rudal China PL-15E Lengkapi Jet Tempur J-10 Pakistan untuk Terus Gempur Pasukan Militer India
4 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.