Sabtu, 10 Mei 2025

Terkini Nasional

Kanto Tukang Bakso Langganan Jokowi Kecewa, Pesanan 2.500 Porsi Dibatalkan saat Upacara HUT RI

Sabtu, 17 Agustus 2024 11:23 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Rasa kecewa dirasakan Katno (38), yang merupakan tukang bakso di Balikpapan, Kalimantan Timur, akibat ratusan porsi yang direncanakan bakal dihidangkan pada upacara HUT ke-79 RI di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara dibatalkan.

Katso yang merupakan pemilik warung Bakso Gendon mengaku sudah tiga kali melayani kegiatan besar di IKN saat Jokowi beserta rombongan berkunjung ke Nusantara.

Setelah tiga kali dipercaya, Katno pun optimis kembali melayani keempat kalinya saat puncak acara HUT RI di IKN.

Apalagi, Katno sudah diberikan arahan awal untuk menyiapkan sedikitnya 2.500 porsi.

Baca: Senjata Berpemandu Hizbullah Berhasil Menyusup ke Bunker IDF di Birket Risha, Kumpulan Tentara Tewas

Baca: Momen Didit Prabowo, Kaesang Pangarep, dan Erina Gudono Berjejer Ikuti Upacara HUT Ke-79 RI di IKN

Meski menyanggupi, namun harapannya kandas tak sesuai angan karena dibatalkan pihak penyelenggara.

Katno pun mengaku sedikit kecewa, lantaran ia sudah mempersiapkan tenaga kerja dan peralatan yang akan digunakan.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Rasa Kecewa Tukang Bakso Langganan Jokowi, Rencana 2.500 Porsi Dibatalkan Saat Upacara HUT RI di IKN

# Upacara HUT RI # Jokowi  # ikn # IKN NUSANTARA # HUT RI

Editor: winda rahmawati
Video Production: Tri Susilo Mardhani
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved