Minggu, 11 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Houthi Luncurkan Serangan Kejut di Laut Merah: Yaman Alihkan Perhatian AS Jelang Balasan Iran?

Selasa, 13 Agustus 2024 20:39 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Houhti Yaman meluncurkan sejumlah serangan kejutan pada Senin (12/8).

Serangan ini menimbulkan kekhawatiran di kalangan Israel.

Pasalnya Yaman dinilai mengalihkan perhatian sekutu utama Israel, AS di tengah rencana balasan Iran.

Dilaporkan Houthi menyerang sebuah kapal di Laut Merah sedikitnya 3 kali dalam sehari.

Baca: Rangkuman Hari ke-312 Perang Gaza: Netanyahu-Gallant Cekcok hingga Umat Yahudi Serbu Al Aqsa

Dalam serangan itu Houthi menggunakan rudal dan kapal drone pembawa bom.

Operasi Perdagangan Maritim Inggris mengatakan kapal pertama kali diserang menggunakan bom.

Kemudian sebuah kapal drone mendekat dan diikuti ledakan kedua.

Perusahaan keamanan swasta Ambrey juga melaporkan serangan tersebut.

Dia mengatakan bahwa kapal tersebut mengalami "dua ledakan dalam waktu yang berdekatan."

Baca: 3 Pangkalan Tentara Israel Digempur Hizbullah hingga Pusat Tel Aviv Terancam Jadi Sasaran Iran

Sementara serangan terjadi beberapa jam kemudian, sekitar 180 kilometer di sebelah barat laut kota pelabuhan Hodeida yang dikuasai Houthi.

Namun pasukan keamanan kapal melakukan perlawanan dengan menembaki kapal nirawak Houthi.

Meski tak ada korban yang dilaporkan, insiden ini dipandang sebagai upaya Iran dan proksinya untuk mengalihkan perhatian pasukan militer AS di Timur Tengah.

Hal ini berpotensi untuk membuka jalan bagi serangan besar-besaran Iran yang tak diinginkan Israel.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di apnews.com dengan judul A ship in the Red Sea is targeted in a third attack by suspected Houthis

Program: Tribunnews Update
Host: Rima Anggi Pratiwi
Editor Video: Valencia Frida
Uploader: bagus gema praditiya sukirman

#israel #palestine #gaza #hamas #hizbullah #idf #tentaraidf #houthi #yaman #as

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Rima Anggi Pratiwi
Video Production: valencia frida varendy
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Yaman   #Houthi   #Israel   #Iran

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved