TRIBUNNEWS UPDATE
Israel Beri Kabar ke AS seusai Bunuh Ismail Haniyeh di Iran, Gedung Putih Terkejut dan Marah
TRIBUN-VIDEO.COM - Israel memberi tahu para pejabat Amerika Serikat seusai membunuh pemimpin Hamas, Ismail Haniyeh.
The Washington Post melaporkan kabar tersebut.
Berdasarkan laporan itu disebutkan bahwa Israel langsung memberitahu AS bahwa mereka berada dibalik peristiwa pembunuhan Haniyeh.
Mendengar laporan itu, pejabat Gedung Putih bereaksi.
Mereka terkejut dan marah atas apa yang dilakukan Israel.
Pejabat AS melihat peristiwa tewasnya Haniyeh merupakan kemunduran serius dalam upaya mencapai gencatan senjata.
“Pejabat Gedung Putih bereaksi terhadap kematian Haniyeh dengan terkejut dan marah, melihatnya sebagai kemunduran serius dalam upaya mereka mencapai gencatan senjata di Gaza,” ungkap laporan itu dilansir dari The Times of Israel pada Kamis (8/8).
Pejabat AS juga dilaporkan marah karena Israel gagal memberi tahu mereka sebelum membunuh komandan militer Hizbullah atau Iran.
Adapun beberapa jam sebelum pembunuhan Haniyeh, Israel menewaskan komandan militer senior Hizbullah Fouad Shukr. (Tribun-Video.com)
Baca: Media Israel Sebut 2 Rekrutan Mossad dari IRGC Pasang Bom di Ranjang Ismail Haniyeh, Kabur ke Eropa
Baca: Yahya Sinwar Dilantik sebagai Pengganti Ismail Haniyeh, Hamas Segera Lakukan Serangan ke Israel
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Nur Rohman Urip
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Publik Kritik Keras Rencana Bill Gates Uji Coba Vaksin TBC bak 'Kelinci Percobaan', Ini Kata Menkes
1 hari lalu
Tribunnews Update
Sosok Robert Francis Prevost Resmi Jadi Paus Baru Umat Katolik, Paus Pertama dari AS Dalam Sejarah
1 hari lalu
Tribunnews Update
Pengakuan Ibu dari Balita di Kendari yang Tewas dalam Kebakaran karena Ditinggal, Ini Sosoknya
1 hari lalu
Tribunnews Update
Situasi Mencekam, Viral Aksi Anarkis 50 Pria Bertopeng Satroni dan Hancurkan 2 Rumah Petani di Pati
1 hari lalu
Tribunnews Update
Pertempuran Udara 125 Pesawat India dan Pakistan, Rudal Saling Serang Selama 1 Jam Non Stop
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.