Rabu, 14 Mei 2025

Mancanegara

IDF Panik, Bola Api Hamas Berputar putar Ledakkan Kendaraan Lapis Baja Israel di Rafah

Jumat, 2 Agustus 2024 13:01 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Sayap militer Hamas Brigade Al-Qassam terus menargetkan pasukan Israel di Jalur Gaza, Palestina.

Dalam video yang dirilis di Telegram pada Kamis (1/8/2024), pasukan Al-Qassam menargetkan kendaraan pengangkut personel lapis baja "Namer" Israel.

Lokasinya berada di dekat Menara al-Husam di lingkungan Tel Sultan, sebelah barat Rafah, Gaza selatan.

Kali ini, Al-Qassam menggunakan senjata bernama AGTM Red Arrow yang diperkenalkan perdana pada 23 Juni lalu.

Saat ditembakkan, senjata ini melepaskan peluru mirip seperti bola api yang berputar-putar.

Dalam video juga terlihat bola api tersebut mengenai kendaraan Israel hingga meledak. (Tribun-Video.com)

(*)

Baca: Sosok Khaled Mashal Calon Pengganti Ismail Haniyeh, & Bom yang Bunuh Haniyeh Ditanam 2 Bulan Lalu

Baca: Iran Kibarkan Bendera Merah Tanda Pertempuran Sengit hingga Netanyahu Diprediksi Jadi Target Utama

Editor: Dimas HayyuAsa
Video Production: Arie Setyaga Handika
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Hamas   #Israel   #Rafah   #Palestina

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved