Mancanegara
Video Terakhir Ismail Haniyeh, Peluk Presiden Iran Masoud Pezeshkian sebelum Tewas Ditembak Zionis
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Inilah video terakhir, yang merekam momen Pemimpin politik Hamas, Ismail Haniyeh sebelum tewas ditembak.
Dilaporkan, Ismail Haniyeh tewas dibunuh di kediamannya di Teheran, Iran, Rabu (31/7/2024).
"Serangan berbahaya Zionis di kediamannya di Teheran," tulis Hamas.
Sebelumnya, pada Selasa (30/7) lalu, Haniyeh ke Iran dalam rangka bertemu dengan presiden baru Iran, Masoud Pezeshkian.
Dalam video yang beredar, tampak Haniyeh sempat memeluk Masoud Pezeshkian, yang baru saja dilantik.
Baca: Deretan Pejabat Asing Ramai-ramai Berupaya Redakan Perang Israel-Hizbullah setelah Serangan di Golan
Korps Garda Revolusi Islam (IRGC) mengatakan, Haniyeh saat itu tewas dibunuh bersama seorang pengawalnya.
Hamas sendiri, menuduh pihak Negara Zionis, Israel yang melakukan pembunuhan tersebut.
Adapun, selama agresi Israel ke Palestina, keluarga Haniyeh juga turut jadi sasaran serangan.
Pada April lalu, bahkan tiga anak dan empat cucu Haniyeh tewas dibunuh Israel.
(Tribun-Video.com/apnews.com)
Artikel ini telah tayang di apnews.com dengan judul Hamas leader Ismail Haniyeh is assassinated in Tehran
# Masoud Pezeshkian # Ismail Haniyeh # Iran
Reporter: Ninaagustina
Video Production: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: Tribun Video
TRIBUN VIDEO UPDATE
Araghchi Kecam Netanyahu Berupaya Gagalkan Perundingan dengan AS, Sentil Fasilitas Nuklir Ke-3 Iran
3 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman Perang Israel-Hamas: Surga Tersembunyi Senjata Iran Diungkap, Netanyahu Ditinggal Trump
3 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
'Surga' Tersembunyi Pangkalan Angkatan Laut IRGC, Ratusan Pesawat Nirawak Berjejer Siap Babat Musuh
3 hari lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
Pangkalan Drone Bawah Tanah Milik Iran dalam Mode Siap, UAV Mohajer-6 Siap Unjuk Gigi di Zona Perang
3 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
AS Umumkan Penghentian Serangan Udara di Yaman Usai Israel Hancurkan Persembunyian Houthi di Sanaa
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.