TRIBUN-VIDEO UPDATE
Hizbullah Dituding Serang Majdal Shams & Tewaskan 12 Anak, Lebanon Desak Penyelidikan Internasional
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru.
TRIBUN-VIDEO.COM - Lebanon menyerukan penyelidikan internasional atas serangan yang menewaskan 12 orang di Dataran Tinggi Golan.
Seperti diketahui, serangan roket menghantam sebuah lapangan sepak bola di kota Druze, Majdal Shams pada Sabtu (27/7/2024).
Militer Israel sebelumnya mengatakan bahwa serangan itu berasal dari roket buatan Iran yang ditembakkan kelompok Hizbullah.
Dikutip dari Tribunnews, serangan itu menewaskan anak-anak dan remaja yang berada di sana.
Baca: Israel-Hizbullah Kini di Ambang Perang Seusai Serangan di Dataran Tinggi Golan, Semua Pihak Bersiap
Baca: Detik-detik Markas Komando & Pusat Kendali IDF di Poros Netzarim Dibombardir Rentetan Peluru Hamas
Namun rupanya, Hizbullah membantah bahwa pihaknya dalang di balik serangan tersebut.
Mereka menuding, justru sistem pertahanan udara Israel yang error menimbulkan jatuhnya korban.
Menteri Luar Negeri Lebanon Abdallah Bou Habib lantas mendesak dilakukannya penyelidikan internasional.
Hal itu untuk menguak kebenaran tentang dalang di balik serangan di Majdal Shams itu.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Hizbullah Dituduh Serang Dataran Tinggi Golan, Lebanon Desak Penyelidikan Internasional
# Hizbullah # Serang # Majdal Shams # Lebanon # penyelidikan internasional
Reporter: Isti Ira Kartika Sari
Video Production: Erwin Joko Prasetyo
Sumber: Tribunnews.com
Tribun Video Update
Hantaman Maut dari Langit: Pemimpin Hamas dan Komandan Hizbullah Tewas Diserang Drone Israel
3 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Pemimpin Hamas dan Komandan Hizbullah Tewas Kena Peluru Panas Israel, Pesawat Nirawak Gerilya
14 jam lalu
Tribun Video Update
Sebut Israel akan Gagal & Perlawanan akan Menang, Qassem: Hanya Orang Gila yang Mengisolasi Lebanon
1 hari lalu
Tribunnews Update
Tak Peduli Hamas Bebaskan Sandera, Israel Lanjut Serang Gaza hingga Tewaskan 39 Warga Palestina
1 hari lalu
Internasional
India-Pakistan Memanas! Rudal Diluncurkan, Ledakan Mengguncang Wilayah Perbatasan
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.