Mancanegara
Presiden Israel Ketar-ketir Hadiri Pembukaan Olimpiade Paris 2024, Akui Dapat Teror Pembunuhan
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Israel, Isaac Herzog tak terlihat tenang menghadiri upacara pembukaan Olimpiade di Paris, Prancis, Jumat (26/7/2024).
Pasalnya, ia mendapatkan ancaman pembunuhan sebelum tiba di Prancis.
Kini, polisi Prancis pun tengah menyelidiki ancaman terhadap Presiden Israel tersebut.
Dikutip dari Tribunnews, buntut adanya ancaman itu, Isaac Herzog mendapat pengawalan ketat.
Diketahui, sosok misterius dikabarkan menebar ancaman di media sosial.
Sosok tersebut mengaku bakal menyerang Presien Herzog di Olimpiade Paris.
Dilaporkan, pihak berwenang diberitahu terkait ancaman itu melalui situs web Pharos milik pemerintah Prancis.
Ancaman itu diunggah ke X dari wilayah Val-de-Marne, tenggara Paris.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Presiden Israel Tak Tenang Hadiri Pembukaan Olimpiade Paris 2024, Dapat Ancaman Pembunuhan
Reporter: Isti Ira Kartika Sari
Video Production: Erwin Joko Prasetyo
Sumber: Tribunnews.com
DI BALIK LAYAR
Rama Si Bocah Jenius, Usia 7 Tahun Sudah Juara Dunia Olimpiade Matematika di Thailand
1 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Tentara Israel Kelabakan, Pos Militernya Diberondong Tembakan Brigade Al Quds di Jenin
15 jam lalu
tribun video update
UPDATE Perang Gaza: Sandera Catut Nama Istri PM Israel | Hamas Buka "Gerbang Neraka", IDF Lumpuh
17 jam lalu
tribun video update
Fakta Keretakan Hubungan Trump dan PM Israel, Putus Kontak hingga Ubah Arah Diplomasi AS
17 jam lalu
tribun video update
Militer Israel Pertimbangkan Perluasan Serangan ke Yaman, Iran Tak Lepas dari Ancaman
17 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.