TRIBUNNEWS UPDATE
Gaza Diserang, Hizbullah Meradang Hancurkan Tempat Rapat Tentara Israel dengan Rudal Falaq
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Kelompok pejuang di Lebanon, Hizbullah meluncurkan operasi militer ke 10 target di Israel.
Serangan dilakukan menggunakan rudal Falaq menargetkan sekumpulan tentara Zionis.
Baca: Hizbullah Lakukan 10 Serangan Balasan ke Barak Militer Israel, Rudal Falaq Hantam Tempat Rapat IDF
Menurut pengakuan Hizbullah, serangan ini diluncurkan sebagai respons atas serangan Tel Aviv di Gaza dan selatan negara mereka.
Selain rudal Falaq, mereka juga menggunakan rudal Jihad, serta roket Katyusha.
Mereka menargetkan pertemuan tentara pendudukan di dekat barak Metat, Beit Hillel, Mayan Baruch, Hanita, dan Tel Shaar.
Baca: Hizbullah Bombardir Israel: Rudal Falaq Bom Tempat Rapat IDF, Roket Katyusha Sasar Barak Spionase
Selain itu, Situs Kiryat Shmona, Ruwaisat al-Alam, dan Metulla.
Situs tersebut adalah tempat yang digunakan menyimpan peralatan spionase Israel.
Sebelumnya, Hizbullah juga telah meluncurkan belasan roket ke Israel.
Pasukan Pertahanan Israel mengatakan rentetan serangan dari Lebanon itu melibatkan sekitar 15 roket.
Namun, mereka mengklaim, sebagian besar rudal telah ditembak jatuh oleh Iron Dome.
Baca: Rangkuman Israel-Hamas: 21 Rudal Hizbullah Bakar Zionis | Pusat Listrik Utama Israel Terancam Mati
Menurut keterangan kepolisian, beberapa roket yang menghantam menyebabkan kerusakan.
Sementara empat tentara Israel terluka akibat pecahan peluru yang jatuh setelah roket dicegat. (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Rudal Falaq Hizbullah Hantam Tempat Rapat IDF di Tel Shaar, Barak Spionase Terkena Roket Katyusha
# TRIBUNNEWS UPDATE # Hizbullah # rudal # perang # Israel # Gaza
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Dilaporkan sebagai Gubernur yang Melanggar Hak-hak Anak, Dedi Mulyadi Justru Ucapkan Terima Kasih
3 hari lalu
Tribunnews Update
LIVE: Dilaporkan ke Komnas HAM, KDM Sebut Sudah Jadi Risiko Utama Demi Masa Depan Anak-anak Jabar
3 hari lalu
Tribunnews Update
Respons Dedi Mulyadi seusai Dilaporkan ke Komnas HAM Buntut Kirim Siswa Bandel ke Barak Militer
3 hari lalu
Tribun Video Update
Retaknya Hubungan AS-Israel, Zionis Disebut akan Bayar Harga Mahal soal Gaza, 19 IDF Diciduk Hamas
3 hari lalu
Tribun Video Update
Rangkuman Perang Ke-582: AS Peringatkan Israel soal Bayar Harga Mahal hingga 19 IDF Ditangkap Hamas
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.