Viral Video
BKSDA Kaltim Buka Suara soal Fakta Orangutan Tersesat di Permukiman Warga Akibat Penebangan Liar
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Dalam unggahan itu tampak seekor Orangutan yang diperkirakan memiliki berat puluhan kilogram tengah berada di sekitaran rumah warga.
Orangutan tersebut kemudian mencoba bergelantung pada sebuah pohon dengan ranting-ranting yang kecil.
Baca: Kemunculan Orangutan di Kawasan Bandara Kantor BMKG Stasiun Meteorologi H Asan Sampit Hebohkan Warga
Diduga Orangutan tersebut tersesat ke permukiman warga lantaran kondisi hutan tempat tinggalnya tak lagi memadai akibat adanya penebangan liar.
Terkait hal itu, Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kaltim, Ari Wibawanto menyebut pihaknya masih menelusuri lokasi orang utan tersebut.
Baca: Bikin Resah Pengguna Jalan, Emak-emak Berkendara Ngebut di Pati Nyaris Seruduk 2 Truk
Habitat Orangutan Kalimantan ini adalah di daerah hutan hujan tropis yang ada di Pulau Kalimantan, di daerah dataran rendah hingga daerah pegunungan dengan ketinggian 1.500 meter dpl.
IUCN Redlist memasukkan orangutan kalimantan dalam status endangered (terancam) sejak tahun 1994.
Sedangkan CITES memasukkannya dalam daftar Apendiks I yang berarti tidak boleh diperdagangkan.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 5 Fakta Orangutan Setinggi Rumah Muncul ke Permukiman Warga, Diduga Tersesat Imbas Penebangan Liar
# Penebangan Liar # BKSDA # BKSDA Kaltim # Kaltim # Buka Suara # Orangutan # Tersesat # Permukiman Warga #
Video Production: Ilham Bintang Anugerah
Sumber: Tribunnews.com
Live Update
Setelah Menjalani Rehabilitasi Panjang, 6 Orangutan di Kaltim Siap Menghirup Udara Segar Kembali!
Rabu, 23 April 2025
Live Update
Tanpa Pemandu, 4 Remaja Tersesat di Hutan Sekupang Batam saat ke Air Terjun Telaga Bidadari
Sabtu, 5 April 2025
Live Update
Harimau Kaki Buntung Dievakuasi ke TMSBK seusai Masuk Kandang Perangkap BKSDA Sumatera Barat
Kamis, 13 Maret 2025
Live Update
Nahas, Orangutan Asal Sungai Rungan Kalteng, Mati saat Gelantungan di Tiang Listrik Tjilik Riwut
Minggu, 2 Februari 2025
To The Point
Harimau Sumatera Tewaskan Pemuda di Bengkulu, BKSDA Pasang 3 Kandang Jebakan Untuk Si Belang
Kamis, 30 Januari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.