TRIBUNNEWS UPDATE
Pemuda Duren Sawit Disekap 3 Bulan & Disiksa 30 Orang Gegara Jual Beli Mobil, Organ Vital Dibakar
TRIBUN-VIDEO.COM - Pemuda berinisial MRR (23) menjadi korban penyekapan selama 3 bulan di Duren Sawit akibat masalah jual beli mobil.
Selama disekap, MRR juga mendapatkan penyiksaan keji, hingga organ vitalnya pun dibakar.
Akibat penyiksaan dari 30 orang tersebut, korban mengalami trauma dan gangguan kejiwaan.
Dilansir dari Tribunnews.com, penyekapan dan penyiksaan MRR tersebut disampaikan oleh pengacaranya, Muhamad Normansyah, pada Minggu (7/7/2024).
Baca: Alibi Sasar Hamas seusai Bom Sekolah PBB di Nuseirat, Israel Bunuh 16 Warga Sipil & Lukai 50 Lainnya
Menurut Normansyah, MRR mengalami penyiksaan yang tidak manusiawi oleh pelaku utama berinisial H dan puluhan temannya selama bulan Maret-Juni 2024.
Selama disekap, korban diborgol dan diikat.
Korban juga dipukuli secara bergantian oleh 20-30 orang.
Korban dipaksa memakan batu kerikil dan puntung rokok, serta dilempar menggunakan tong sampah dan tabung gas di bagian kepala.
Selain itu MRR juga disudut menggunakan rokok di sekujur tubuhnya.
Bahkan organ vitalnya pun dimasukkan bubuk cabai dan dibakar.
Baca: Kesaksian Warga Temukan Mayat Pria Tanpa Kelamin di Aliran Sungai Ciliwung, Yakini Korban Pembunuhan
"Selama mereka menyekap, korban ini diborgol, kakinya diikat. Alat kelamin dimasukkan bubuk cabai dan dibakar, ditelanjangi," kata Normansyah di Jakarta Timur, Minggu (7/7/2024).
Imbas penyekapan dan penyiksaan tersebut, korban mengalami trauma dan gangguan kejiwaan.
Normansyah mengatakan, bahwa motif penyiksaan itu diduga hanya karena MRR tidak dapat membayarkan uang keuntungan hasil penjualan mobil yang sudah disepakati antara korban dan pelaku.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 6 Fakta Mahasiswa Disekap dan Disiksa 3 Bulan di Jakarta, Organ Vital Dibakar dan Kini Alami Trauma
Program: Tribunnews Update
Host: Ariska Nur Choirina
Editor Video: Muhammad Ulung Dzikrillah
Uploader: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Ariska Nur Choirina
Video Production: Muhammad Ulung Dzikrillah
Sumber: Tribunnews.com
Viral News
LIVE: Misteri Jasad Balita Terbakar Terungkap, Dibunuh Kekasih Ibu yang Jengkel Dengar Tangisan
Rabu, 30 April 2025
LIVE
LIVE: Polisi Ungkap Penyebab Kematian Bocah Diduga Dibakar di Tangerang, Begini Kesaksian Warga
Selasa, 29 April 2025
Viral News
Identitas Terduga Pelaku Pembakar Bocah di Tangerang Terungkap, Disebut Bekerja Jadi Satpam Bandara
Senin, 28 April 2025
Live Update
Gubernur Dedi Mulyadi Tinjau TKP Pembakaran Mobil Polisi di Kampung Baru: Tanggung Jawab Perorangan
Rabu, 23 April 2025
Viral News
Respons Dedi usai Disentil DPR soal Satgas Anti Preman Buntut 3 Mobil Polisi Dibakar Massa Pro Ormas
Rabu, 23 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.